URstyle

Kasus Positif COVID-19 Nihil, 2 Daerah di Sumsel Masuk Zona Hijau

Anita F. Nasution, Kamis, 11 Juni 2020 13.00 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Kasus Positif COVID-19 Nihil, 2 Daerah di Sumsel Masuk Zona Hijau
Image: Polisi Pamong Praja Kota Palembang menunjukkan poster kecil bertuliskan anjuran mengenakan masker di check point perbatasan Palembang-Kabupaten Banyuasin Km12 Palembang, Sumatera Selatan (Sumsel), Selasa (28/4/2020). (Ilustrasi/ANTARA)

Jakarta - Walau masih menunjukkan pertambahan kasus COVID-19 di Sumatera Selatan, 2 wilayah dari 17 Kabupaten/Kota di Sumsel kembali dinyatakan menjadi zona hijau. 

Penetapan wilayah menjadi zona hijau ini disampaikan pihak Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Sumatera Selatan Yusri apabila tidak ada lagi kasus positif yang ditemukan di daerah tersebut.

"Suatu wilayah menjadi zona hijau jika kasus aktifnya tidak ada lagi atau 0 kasus positif," ujat Yusri dikutip dari Antara. 

Dua wilayah yang kembali dinyatakan masuk zona hijau tersebut yaitu Kota Pagaralam dan Kabupaten Musi Rawas Utara. 

Di Kota Pagaralam sendiri, kasus positif tidak pernah ditemukan langsung di daerahbtersebut. Di mana satu pasien positif yang ada di Kota Pagaralam merupakan siswa Setukpa Lemdikpol Polri yang menjalani karantina di Palembang namun berdomisili KTP Pagaralam. 

Sedangkan di Kabupaten Musi Rawas Utara yang berhasil mencapai 0 kasus pada Rabu, 10 Juni 2020 mencatat sebanyak 22 kasus positif COVID-19 di mana kasus pertama ditemukan pads 25 April 2020. 

Selama 46 hari sejak pasien pertama diumumkan, tidak ada lagi pasien positif yang ditemukan serta tidak ada kasus pasien menibggal dunia dan semua pasien positif dinyatakan sembuh dari COVID-19. 

Dikeseluruh Sumatera Selatan, Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 mencatat hingga Rabu sebanyak 703 kasus pasien positif yang aktif. 

Dari keseluruhan kasus, sebanyaj 1.229 kasus positif ditemukan dengan rincian 48 kasus meninggal dunia, 478 kasus sembuh sudah ditutup dan sisa 703 orang pasien positif yang dirawat.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait