URtainment

KEIKO, Eks Member Kalafina Rilis Single 'Nobody Knows You'

Deandra Salsabila, Jumat, 17 September 2021 14.07 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
KEIKO, Eks Member Kalafina Rilis Single 'Nobody Knows You'
Image: KEIKO rilis single barunya 'Nobody Knows You'

Jakarta - Penyanyi Jepang KEIKO baru saja merilis single terbaru dengan judul ‘Nobody Knows You’ pada Rabu (15/9/2021). KEIKO merupakan seorang mantan anggota vocal dari unit Kalafina yang diproduksi oleh Yuki Kajiura, dan resmi bubar pada Maret 2019.

‘Nobody Knows You’ merupakan lagu baru pertamanya sejak terakhir ia merilis ‘Sakura Wo Goran’ dan ‘Waratte Yaru’ pada 10 Maret lalu.

Dalam lagu ‘Nobody Knows You’, KEIKO membuat dunia suara yang fantastis yang dibangun di atas suasana kesedihan dan dilantunkan dengan suara vokal yang sangat kuat yang hanya bisa datang dari KEIKO berkat pengalaman musiknya hingga saat ini. Ia pun berhasil menciptakan lagu dengan rasa keindahan yang abadi.

Rilis digital ‘Nobody Knows You’ juga disertai dengan artwork album dan foto profil KEIKO yang anggun dalam warna hitam dan putih yang klasik.

"Ketika saya memulai karir solo saya, saya merasa bahwa saya ingin menyanyikan lagu yang terkesan 'dark', dan ini adalah lagu yang akhirnya saya pilih. 'Nobody Knows You' berisi pesan tentang memiliki kepercayaan diri untuk menjalani hidup dengan cara anda sendiri, apapun situasinya," jelas Keiko dalam keterangan pers yang diterima Urbanasia, Jumat (17/9/2021).

"Pada saat kita diharapkan untuk memanfaatkan emosi kita, saya ingin menghargai kebebasan yang tak ternilai untuk menggerakkan hati orang lain melalui nyanyian,” lanjutnya.

Di Jepang, KEIKO juga mengumumkan jika dia akan melakukan serangkaian konser utama selama tiga bulan berturut-turut di Distrik Shibuya Tokyo dari Oktober hingga Desember.

Banyak yang menantikan hari ketika penyanyi Jepang berbakat KEIKO dapat sekali lagi tampil langsung untuk penggemar di seluruh dunia, seperti yang dia lakukan sebagai anggota Kalafina.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait