URnews

Keren! Tim eSport Bigetron RA Jadi Juara Dunia PMWL East 2020

Afid Ahman, Senin, 10 Agustus 2020 11.09 | Waktu baca 1 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Keren! Tim eSport Bigetron RA Jadi Juara Dunia PMWL East 2020
Image: Bigetron RA berhasil jadi juara dunia di ajang PMWL East 2020. (Instagram @pubgmobile.esports.id)

Jakarta - Tim eSport Indonesia, Bigetron Red Aliens (RA), mengukir prestasi gemilang setelah tampil jadi juara dunia di ajang PUBG Mobile World League (PMWL) East 2020 pada Minggu malam (9/8/2020).

Tim beranggotakan Zuxxy, Luxxy, Microboy dan Ryzen menjadi satu-satunya perwakilan Indonesia. Selama empat hari berlangsungnya babak grand final, Bigetron RA harus menghadapi perlawanan sengit dari 15 tim dari berbagai negara.

Bahkan mereka harus menunggu sampai pertarungan terakhir untuk memastikan gelar juaranya. Kendati hanya mendapatkan dua kali winner-winner chicken dinner (WWCD), Bigetron RA mampu mengumpulkan 287 point.

Sementara RRQ Athena dari Thailand yang mengoleksi lima WWCD malah berada di posisi ketiga dengan 276 poin. Di posisi kedua ada tim Orange Rock (OR) Esports yang mampu meraup 278 poin.

Atas kemenangan ini, Bigetron RA berhasil bawa pulang hadiah sebesar US$ 100 ribu ditambah US$ 50 ribu dari babak Superweekend. Total US$ 150 ribu akau kisaran RP 2 miliar yang didapat mereka.

“Terima kasih banyak buat orang tua yang selalu mendukung kita sampai bisa membanggakan Indonesia,” kata Zuxxy, kapten tim Bigetron RA saat sesi live streaming di fanspage PUBG Mobile Indonesia.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait