Kimia Farma Apotek Buka Lowongan Kerja, Intip Posisi dan Syaratnya

Jakarta - PT Kimia Farma Apotek merupakan anak usaha dari PT Kimia Farma (Persero) Tbk yang berdiri sejak 4 Januari 2003.
PT Kimia Farma Apotek tumbuh menjadi suatu perusahaan jaringan layanan kesehatan yang terintegrasi dan terbesar di Indonesia yang didukung oleh manufaktur, penelitian dan pengembangan, pemasaran, distribusi, ritel, laboratorium klinis, klinik, dan klinik kecantikan.
Melansir dari rekrutmen.kimiafarma.co.id, saat ini Kimia Farma Apotek sedang membuka lowongan kerja (loker) untuk Tenaga Teknis Kefarmasian dan Apoteker Pendamping. Pendaftaran ini dibuka hingga 19 Oktober 2022.
Berikut informasi lengkap mengenai rekrutmen Kimia Farma Apotek.
1. Tenaga Teknis Kefarmasian
Kualifikasi:
- Pendidikan minimal D3 Farmasi
- Memiliki STRTTK yang masih aktif
- Usia Maksimal 27 tahun
- Penempatan : Jakarta dan sekitarnya
Keterampilan dan Keahlian Kompetensi Kerja (Competency):
- Memiliki pemahaman mengenai produk farmasi
- Memiliki pengetahuan dan pemahaman terkait Farmakologi
- Customer-Oriented
- Memiliki kemampuan komunikasi yang baik
- Mampu bekerja di bawah tekanan dan speed execution
- Memiliki ketelitian dan keakuratan dalam pekerjaan
Program Studi: D3
Kota Seleksi: Jakarta
2. Apoteker Pendamping
Kualifikasi
- Pendidikan minimal Profesi Apoteker
- Memiliki STRA yang masih aktif
- Usia maksimal 27 tahun
- Penempatan: Jakarta dan sekitarnya
Keterampilan dan Keahlian Kompetensi Kerja (Competency) :
- Memiliki pemahaman farmasi klinis yang baik
- Memiliki pengetahuan dan pemahaman terkait Farmakologi
- Customer-Oriented
- Memiliki ketelitian dan keakuratan dalam bekerja
- Mampu bekerja dalam tim
- Memiliki kemampuan komunikasi yang baik
Program Studi: Profesi
Kota Seleksi: Jakarta
Perhatian! PT Kimia Farma Tbk tidak pernah memungut biaya apapun atau bekerja sama dengan travel agen manapun dalam proses perekrutan. Informasi mengenai pekerjaan yang tersedia di PT Kimia Farma Tbk dapat menghubungi (021)-3847709.