Klarifikasi Adhietya Mukti Soal Video Syur Mirip Dirinya dan Gisel

Jakarta - Beberapa waktu lalu, jagat hiburan tengah ramai dengan beredarnya video syur yang diduga mirip dengan Gisel.
Sedangkan pria yang ada pada video tersebut, netizen mengaitkannya dengan keyboardis band The Rhythm, Adhietya Mukti yang kerap mengiringi Gisel bernyanyi.
Bahkan, sebelumnya istrinya, Njie Aditya memberikan tanggapan melalui Insta Story Instagramnya, ia membantah bahwa lelaki dalam video syur tersebut adalah suaminya.
Tak tinggal diam, Adhietya melalui Instagramnya adhietya_mukti pun kemudian memberi klarifikasi.
Ada beberapa poin yang disampaikannya dalam video berdurasi 7:11 menit tersebut. Berikut poin-poin yang dijelaskan Adhietya.
1. Hargai Gisel
Ia tetap menghargai Gisel yang diduga merupakan wanita dalam video syur tersebut. Menurutnya, ia tidak akan klarifikasi sebelum Gisel mengklarifikasi terlebih dahulu.
"Kenapa saya klarifikasi sekarang? Karena sangat menghargai klarifikasinya GS nanti, cuma sampai detik ini, dia sebagai rekan kerja saya belum mengklarifikasi tentang siapa yang ada di video tersebut," katanya.
Ia menyebut, jika Gisel mengklarifikasi video tersebut, masalah akan cepat terselesaikan.
"Kalau dia mengklarifikasinya, beres masalahnya. Cuma sampai detik ini, belum ada klarifikasi," tambahnya.
2. Resahkan Keluarga
Adhietya mengaku jika klarifikasi tersebut didasari oleh permintaan sang istri. Sebab, jika dibiarkan terus berlanjut akan meresahkan keluarganya.
"Sebenarnya klarifikasi ini diminta oleh istri saya, pada hari Sabtu. Dan kemarin diklarifikasi oleh band saya sendiri, atas inisiatif mereka," paparnya.
"Karena ini sangat meresahkan keluarga dan terutama anak-anak saya, takutnya nanti psikologinya kena di lingkungan sekolah," imbuhnya.
"Saya bukan cari aman sendiri, klarifikasi sendiri, tapi saya di sini mengklarifikasi keluarga saya, anak-anak saya, untuk psikologi," tegasnya.
3. Tahi Lalat
Bukti lainnya yang disebut Adhietya adalah tahi lalat. Di video syur tersebut, nampak tahi lalat di sebelah kiri, sedangkan tahi lalat Adhietya di sebelah kanan.
"Ada tahi lalat di sebelah kanan, sedangkan tahi lalat saya di sebelah kiri. Sebelah pipi gaada tahi lalat," terangnya.
4. Postur Tubuh
Ia juga menampik jika pria yang ada di video tersebut adalah dirinya. Pasalnya, dalam video berdurasi 18 detik itu memperlihatkan pria yang berbadan besar.
"Postur tubuh saya kecil, BB 55 TB 165, jadi kecil. di video itu kan terlihat besar dan atletis. Untuk muka terlihat kotak, saya tirus. Katanya bentuk kuping sama, tapi bukan saya," paparnya.
5. Bukan Pansos
Selanjutnya, ia juga menjelaskan jika klarifikasi ini bukan sepenuhnya panjat sosial (pansos).
"Sama sekali nggak pansos, sampai saat ini masih banyak yang endorse dan undangan TV. Tapi saya nggak terima, belum acc. terlepas dari masalah ini mungkin iya," singkatnya.
6. Bakal Laporkan Polisi
Dengan klarifikasi ini, Adhietya menyatakan tak segan-segan akan melaporkan ke pihak berwajib jika masih ada netizen yang mengaitkan pria yang ada di video tersebut adalah dirinya.
"Setelah saya membuat statement ini dan masih ada yang menjudge, akan saya laporkan atas pencemaran nama baik saya. Demikian statement ini saya buat," jelasnya.
"Kalau ada pakar yang bisa menangani ini, mungkin bisa langsung lihat video saya," tandasnya.