URtainment

Klarifikasi Baim Wong soal Video Tolak Kakek yang Minta Uang

Nivita Saldyni, Selasa, 12 Oktober 2021 10.20 | Waktu baca 3 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Klarifikasi Baim Wong soal Video Tolak Kakek yang Minta Uang
Image: Baim Wong (Instagram @baimwong)

Jakarta - Nama aktor Baim Wong kembali jadi perbincangan hangat akhir-akhir ini usai videonya menegur seorang kakek, viral di media sosial. Netizen pun banyak yang menilai bahwa sikap Baim dalam video itu tak sopan dan kasar.

Merespons hal tersebut, Baim kemudian memberikan klarifikasi. Lewat postingan Instagram TV terbarunya, ia menjelaskan apa yang sebenarnya terjadi di balik video tersebut.

“Jadi kejadiannya itu seperti ini, bermula dari Kiano ngajakin saya jalan habis itu saya jalan sama dia. Bermula dari sini, ketika saya keluar dari rumah sakit, tiba-tiba ada orang mendekati saya pakai motor. Dan itu mepet. Kami lagi jalan dan dia mepet kami, dan itu bahaya banget ya. Saya lagi bawa anak lagi,” kata Baim menceritakan kronologis kejadian video viral itu.

“Dia tiba-tiba minta uang sama saya. Kalau misalkan bosque ada di posisi saya waktu itu mungkin persepsinya beda banget sih melihat kejadian ini. Sangat berbeda lah, dari cara dia ngomong, cara dia minta, itu nggak banget sih,” imbuh suami Paula Verhoeven itu.

Netizen memang banyak yang menganggapnya marah-marah saat menegur kakek tersebut, namun Baim membantah dan mengatakan bahwa saat itu ia tak marah.

“Waktu itu saya nggak marah kok, saya bilang ‘Pak, bukan dengan cara seperti ini ya. Jangan, nggak baik’. Dan itu nggak marah-marah,” kata Baim.

Ia pun akhirnya pergi dan kemudian naik motor untuk pulang bersama Kiano. Namun ternyata kakek itu mengikuti Baim.

“Ketika saya naik motor sama Kiano, dia teriak dari belakang,'Baim minta uang, Im. Baim minta uang’. Saya lihat dia masih ngikutin saya. Saya paling kesel sih orang seperti itu,” ungkapnya.

Setibanya di rumah, Baim mengira sang kakek sudah pergi dan tak mengikutinya lagi. Namun ternyata, tiba-tiba ia muncul lagi dan meminta uang kepada Baim.

“Di situ saya lumayan agak ini sih, saya bilang ‘Pak, tolong jangan dengan cara seperti ini, nggak boleh’. Menegurnya dengan cara apa? Seperti yang kalian lihat di video. Kalau misalkan kalian sering liat vlog saya, saya sering melakukan itu ketika orang minta dengan cara yang tidak sopan atau bagaimana,” beber ayah dua anak itu.

Baim Ngaku Nggak Suka Ada Orang Meminta Uang dengan Menunjukkan Kelemahan

Meski begitu, Baim mengaku akhirnya memberi kakek yang mengaku berusia 77 tahun itu uang. Namun ia menegaskan bahwa dirinya tak suka jika ada seseorang yang menunjukkan kelemahan kepadanya hanya untuk meminta uang.

“Gini loh, banyak banget orang yang 80 tahun, 90 tahun, atau 100 tahun yang saya temui dia itu anti banget mengemis. Kenapa? Nggak tahu dan itu membuat saya seperti malu sama diri sendiri dan saya kalau melihat orang misalkan memperlihatkan kelemahannya dia untuk mendapatkan uang, saya benci banget,” ungkap Baim.

“Saya sering banget ngelihat orang yang nggak punya kaki dia jalan dan dia bikin baju, dan dia tidak ngemis. Jadi kalau dengan cara itu saya nggak suka banget sih bosque. Jadi dia menjadikan kelemahan dia untuk bisa meminta uang kepada saya. 'Saya 77 tahun, saya udah tua, minta duit dong'. Kaya gitu lah istilahnya,” aku Baim.

Ia pun mengungkapkan bahwa semua yang ia lakukan selama ini, termasuk berbagi rezeki kepada orang lain, dilakukannya dengan hati.

“Kalau misalkan ada persepsi yang berbeda dari kalian, saya gapapa banget. Sekarang pemikiran orang beda-beda sih dan saya nggak merasa gimana banget, saya klarifikasi seperti ini juga sebenarnya nggak mau cuma karena ini bertepatan dengan kebahagiaan keluarga saya, saya nggak mau jadi pikiran banyak orang," katanya.

Meski mengaku tak menyesal dengan perbuatannya kepada kakek tersebut, Baim tetap meminta maaf kepada pihak-pihak yang merasa tak suka dengan sikapnya.

“Kembali, saya tidak menyesali apa yang saya lakukan. Tapi kalau misal ada pihak-pihak yang tidak suka, saya minta maaf yah. Tapi ya itu diri saya,” tutupnya.

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by baim wong (@baimwong)

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait