URtrending

Kocak! Warga Salah Sapa Menparekraf, Wishnutama: Menteri yang Tertukar

Anita F. Nasution, Jumat, 19 Juni 2020 21.14 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Kocak! Warga Salah Sapa Menparekraf, Wishnutama: Menteri yang Tertukar
Image: Instagram/@wishnutama

Bali - Kejadian unik terjadi ketika Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Wishnutama sedang mampir ke Desa Guwang, Sukawati, Bali. 

Dlam video singkat yang diambil dari unggahan Facebook Bli Kodo Guang, Wishnutama secara dadakan mampir ke daerah tersebut untuk memantau perkembangan pariwisata. 

Dalam video tersebut, pria di dalam video tersebut menyebutkan bahwa pariwisata di Desa Guwang sudah tutup sejak bulan Maret yang lalu. 

"Semoga cepat bisa dibuka pak" ujarnya. 

Pria yang mengatakan bahwa dirinya adalah seorang penjual lukisan di kawasan pariwisata yang ditutup tersebut berharap agar kondisi cepat membaik. 

"Saya jualan di sini pak, jualan lukisan. Kalau sekarang dibuka juga nggak ada tamu". 

Lewat postingan tersebut, Wishnutama juga menuliskan haraoannya agar pariwisata di Indonesia kembali pulih. 

"Saat dadakan mampir ke Desa Guwang, Sukawati melihat kondisi pariwisata bersama Dirut ITDC mas Barry @a_mansoer . Semoga segera bangkit kembali pariwisata kita. Aamiin YRA" tulis Wishnu dalam akun instagram miliknya.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait