URtainment

Lagi, Film James Bond 'No Time to Die' Undur Tanggal Rilis

Kintan Lestari, Jumat, 15 Januari 2021 15.47 | Waktu baca 1 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
 Lagi, Film James Bond 'No Time to Die' Undur Tanggal Rilis
Image: Tangkapan layar YouTube James Bond 007

Jakarta - Untuk kesekian kalinya, film James Bond ke-25 'No Time to Die' kembali mengundur perilisannya.

Tahun lalu, MGM menyatakan film yang dibintangi Daniel Craig ini akan tayang pada 2 April 2021 untuk menyemarakkan Paskah. Itu pun sebenarnya sudah tanggal pengunduran kesekian kalinya.

Mulanya film James Bond ke-25 ini dijadwalkan rilis perdana April 2020. Lalu kemudian diundur ke bulan November 2020. Dari November, studio mengundur lagi perilisan film ke 2 April 2021.

Namun situasi saat ini membuat film tersebut membuat penayangan film lagi-lagi harus ditunda perilisannya. 

Melansir dari Deadline, film Daniel Craig dilaporkan akan dirilis pada musim gugur tahun ini, yakni sekitar bulan November.

'No Time to Die' merupakan film terakhir Daniel Craig sebagai James Bond. Film yang disutradarai Cary Joji Fukunaga ini memiliki durasi selama 2 jam 43 menit. Durasi tadi membuat 'No Time to Die' disebut-sebut jadi film James Bond terlama dari seri sebelumnya.

Lantaran pandemi COVID-19, nasib bioskop belum jelas. MGM sempat dirumorkan berniat menjual 'No Time to Die' ke layanan streaming dengan kesepakatan lisensi satu tahun senilai US$ 600 juta. Meski demikian rumor tersebut dibantah pihak MGM.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait