URnews

Lagi, Gunung Merapi Muntahkan Awan Panas hingga 1 Kilometer

Shelly Lisdya, Senin, 18 Januari 2021 11.50 | Waktu baca 1 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Lagi, Gunung Merapi Muntahkan Awan Panas hingga 1 Kilometer
Image: Gunung Merapi kembali muntahkan awan panas. (Humas BNPB)

Jakarta - Gunung Merapi kembali muntahkan awan panas guguran pada pagi ini, Senin (18/1/2021).

Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) melaporkan awan panas guguran Gunung Merapi dengan jarak luncur kurang lebih 1.000 meter atau satu kilometer. 

Awan panas mengarah ke hulu Kali Krasak atau ke arah barat daya sekitar pukul 05.43 WIB. 

Dalam pengamatan seismogram, awan panas guguran tercatat dengan amplitudo maksimum 22 milimeter dan durasi 112 detik.

Pengamatan visual sementara, teramati tinggi kolom 50 meter di atas puncak serta arah angin bertiup ke tenggara.

Selain itu, teramati enam kali guguran lava pijar dengan jarak luncur maksimum 600 meter ke arah barat daya.

Sementara untuk kegempaan Gunung Merapi pada periode pengamatan, total ada 32 kali gempa guguran, tiga kali hembusan, dua kali fase banyak, dan dua kali vulkanik dangkal.

Untuk itu, masyarakat diminta agar selalu mewaspadai awan panas guguran, guguran lava, dan lahar di sepanjang aliran sungai atau lembah yang berhulu di puncak Gunung Merapi. 

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait