URoto

Langkah BRP Indonesia agar Lebih Dekat dengan Konsumen

Agung Pratama Satria, Minggu, 24 April 2022 15.26 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Langkah BRP Indonesia agar Lebih Dekat dengan Konsumen
Image: Peresmian Showroom BRP Indonesia Pondok Indah (Dok. Istimewa)

Jakarta - Bombardier Recreational Product (BRP Indonesia resmi membuka cabang baru untuk showroom di Jakarta Selatan, tepatnya di Jalan Sultan Iskandar no 27, Pondok Indah.

FYI, nih, Guys, BRP sendiri merupakan distributor dari kendaraan petualangan dengan merk Sea-Doo dan Can-Am. Kehadiran cabang baru ini bertujuan untuk memenuhi kebutuhan konsumen bagi kendaraan-kendaraan tersebut.

Pemilihan Pondok Indah sebagai lokasi showroom yang baru karena merupakan pusat dari kawasan bisnis, perbelanjaan, serta perkantoran.

Lokasi tersebut dinilai strategis bagi BRP Indonesia supaya dapat semakin memperkenalkan merek Sea-Doo dan Can-Am sebagai kendaraan berpetualang.

CEO BRP Indonesia Enderi Andreanto menjelaskan, BRP Pondok Indah menjadi bentuk keseriusan dari BRP guna memfasilitasi para konsumen akan kebutuhan mereka, dan mendekatkan layanan BRP kepada konsumen.

“Jika konsumen ingin melihat unit terbaru yang ditawarkan oleh BRP, membeli spare parts atau melakukan perawatan untuk unitnya bisa datang ke BRP Pondok Indah. Tidak hanya itu, untuk memberikan layanan terbaik pada konsumen, BRP juga memiliki layanan digital melalui e-commerce dan kerjasama dengan berbagai platform digital,” jelas Enderi, Minggu (24/4/2022). 

Grand Opening dari BRP Pondok Indah sendiri ditandai dengan prosesi revealing logo pada bangunan dealer, lalu disambung dengan ramah tamah oleh para tamu undangan serta karyawan BRP Indonesia.

Gedung yang terdiri empat lantai ini terdiri dari lantai satu yang diperuntukan untuk showroom, lantai dua sebagai ruang VIP dan creative lounge, lantai tiga sebagai Gudang aksesoris dan spare parts, serta lantai empat yang diperuntukan sebagai kantor karyawan.

Peresmian ini juga dihadiri oleh David Baker selaku General Manager BRP Asia Pacific, Danilo Catalucci selagi Regional Commercial Manager EAPI & Japan, Arie Atmadi selaku District Sales Manager EAPI dan BRP Malaysia, serta Kevin Sanjaya selaku Brand Ambassador Can-Am.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait