URstyle

Libur Imlek, Nikmati Sensasi Unik Menginap dengan Satwa Liar

Shelly Lisdya, Jumat, 12 Februari 2021 10.52 | Waktu baca 1 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Libur Imlek, Nikmati Sensasi Unik Menginap dengan Satwa Liar
Image: Pengunjung memberi makan jerapah. (Instagram @baobab.safariprigen)

Jakarta - Apa jadinya jika kamu bangun tidur terus dibangunkan dengan auman singa dan dikelilingi satwa liar? Pasti sangat mendebarkan bukan?

Nah, bertepatan dengan libur nasional untuk memperingati Imlek, kamu bisa mencoba senasi ini dengan menginap di Baobab Safari Resort, yang masih satu group dengan Taman Safari Indonesia, Pasuruan, Jawa Timur. 

Kamu juga bisa merasakan hawa sejuk, karena lokasinya berada di lereng Gunung Arjuno. Konsep tersebut memang dihadirkan untuk kita kembali merasakan alam, terutama seperti di Afrika.

Tak hanya itu, di Baobab, kamu bisa melihat tiga ribu dari 250 jenis satwa, termasuk jerapah, singa, kuda nil, rusa dan zebra.

1613101856-Zebra-di-luar-resort-baobab.jpgSumber: Zebra di luar resort Baobab. (Instagram @baobab.safariprigen)

Resort yang berdiri di atas lahan seluas 1,2 Hektare dengan bangunan yang memiliki 148 kamar ini, setiap kamar dilengkapi dengan balkon. Jadi, kamu bisa melihat langsung para satwa liar.

Kamu juga bisa memberi makan jerapah loh guys. Ya, pihak resort menyiapkan anjungan setinggi empat meter untuk pengunjung memberi makan jerapah. Otomatis, liburan Imlek-mu akan menyenangkan.

Meski terbilang cukup mahal, tetapi kamu bisa menikmati fasilitas yang disediakan, termasuk berenang dan bermain dengan satwa hingga berkunjung ke Taman Safari, bagaimana tertarik guys?

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait