URstyle

Lion Air Group Beri Fasilitas Tes Rapid Antigen di Balikpapan

Shelly Lisdya, Kamis, 28 Januari 2021 16.47 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Lion Air Group Beri Fasilitas Tes Rapid Antigen di Balikpapan
Image: Ilustrasi pesawat Lion Air. (Instagram @lionairgroup)

Balikpapan – Dalam melayani penumpang, Lion Air Group kini memberikan fasilitas pelaksanaan uji kesehatan Rapid Test Antigen di Balikpapan, Kalimantan Timur.

Layanan ini mulai diberlakukan sejak 27 Januari 2021. Lion Air Group pun bekerjasama dengan fasilitas kesehatan setempat sebagai penyediaan layanan rapid tes.

Lion Air Group bersama faskes tersebut bertujuan guna menyediakan kemudahan bagi penumpang dalam mempersiapkan dan melengkapi persyaratan dokumen perjalanan udara, yang akan bepergian menggunakan pesawat udara dari keberangkatan Bandar Udara Internasional Sultan Aji Muhammad Sulaiman Sepinggan (BPN) dan bandar udara sekitar.

Nah, jika kamu berada di Kalimantan dan akan naik pesawat Lion Ari Group, yakni Lion Air, Wings Air dan Batik Air kamu bisa melaksanakan rapid tes di Rumah Sakit TK IV Lanud Dhomber, Jalan Mulawarman RT 31 Kelurahan Sepinggan Raya, Sepinggan, Kecamatan Balikpapan Selatan, Kota Balikpapan.

Dengan jam operasional Senin – Jumat pukul 08.00 – 16.00 WITA dan Sabtu pukul 08.00 – 12.00 WITA.

Sementara itu, berikut ketentuan pelaksanaan rapid tes antigen:

1. Khusus penumpang yang mempunyai tiket pada penerbangan Lion Air Group

2. Voucher rapid test antigen dapat diperoleh secara langsung pada saat melakukan pembelian tiket (issued ticket)

3. Bagi penumpang yang sudah memiliki tiket pesawat Lion Air Group dan belum melaksanakan rapid tes, maka dapat membeli voucher rapid tes dengan menunjukkan kode pemesanan (booking code) melalui sales channel seperti call center, kantor penjualan Lion Air Group, www.lionair.co.id , www.batikair.com , agen perjalanan (tour and travel) dan lainnya.

Sekadar diketahui, penyelenggaraan rapid tes antigen tetap berjalan menurut ketentuan protokol kesehatan, tarif terjangkau (terpisah dari harga tiket pesawat udara), dengan masa berlaku sebagaimana ketentuan atau aturan yang sudah ditetapkan.

Kemudian, setiap penumpang akan memperoleh surat keterangan hasil uji kesehatan sebagai salah satu kelengkapan dokumen penerbangan.

Dengan demikian, penumpang akan mendapatkan nilai lebih, efektif dan efisien dengan kehadiran tempat atau lokasi layanan kerjasama Lion Air Group untuk tapid tes antigen COVID-19.

Dengan adanya fasilitas ini, Lion Air Group berharap  akan mendorong percepatan pemulihan ekonomi melalui perjalanan udara, mendorong tren permintaan penerbangan sejalan dengan kesungguhan Lion Air Group dalam mengoperasikan layanan yang tetap mengutamakan dan memenuhi unsur-unsur keselamatan, keamanan penerbangan serta dijalankan sebagaimana pedoman protokol kesehatan.

Tak hanya itu, layanan tapid tes antigen akan terus dilanjutkan dan dikembangkan di kota-kota dan bandar udara lainnya.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait