URsport

Mauricio Pochettino Kembali ke PSG: Dulu Pemain, Kini Pelatih

Rezki Maulana, Minggu, 3 Januari 2021 09.15 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Mauricio Pochettino Kembali ke PSG: Dulu Pemain, Kini Pelatih
Image: Mauricio Pochettino kini latih PSG. (Twitter @FootballDaily)

Paris - Paris Saint-Germain (PSG) sudah menunjuk pelatih baru menggantikan Thomas Tuchel. Dia adalah mantan pemain Les Parisiens Mauricio Pochettino.

PSG memastikan pemecatan Tuchel awal pekan ini, setelah mecapai kesepakatan soal nilai pesangon 6 juta euro. Tuchel dipecat karena perselisihannya dengan manajemen klub.

Tuchel dianggap terlalu banyak protes di media, sehingga tidak disukai petinggi PSG. Nah, PSG rupanya tidak butuh waktu lama untuk bisa mendapatkan suksesor Tuchel.

Seperti yang sudah diduga-duga, PSG menunjuk Pochettino yang sudah setahun lebih menganggur usai dipecat Tottenham Hotspur. Pochettino resmi diikat kontrak hingga 2022 dengan opsi perpanjangan setahun.

Paris Saint-Germain dengan senang hati mengumumkan penunjukan Mauricio Pochettino sebagai pelatih tim profesional mereka. Pelatih Argentina telah menandatangani kontrak hingga 30 Juni 2022, ditambah tambahan tahun opsional, dengan klub asal ibu kota," ujar pernyataan resmi PSG, Sabtu (2/1/2021) malam WIB.

Bagi Pochettino, PSG bukanlah klub baru untuknya karena dia sempat bermain di sana sedari 2001 hingga 2003. Berposisi sebagai bek tengah inti PSG, dia memberikan gelar Piala Intertoto 2001 dan beberapa kali bahkan jadi kapten.

Pochettino tampil 70 kali dengan torehan empat gol. Selama kariernya melatih, Pochettino pernah di Espanyol, Southampton, dan Tottenham. Rekor kemenangannya terbilang biasa-biasa saja, cuma 45,7 persen.

Dia punya 235 kemenangan dari 514 laga, dengan lainnya berujung 188 kali imbang dan 161 kekalahan. Bisakah Pochettino membawa PSG berjaya di Prancis dan Eropa.

Untuk saat ini PSG sebaga jaura bertahan masih tertahan di peringket ketiga Ligue 1, hanya selisih satu poin di puncak.

 

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait