URtech

Mengenal ROV, Robot Canggih Pencari Black Box Sriwijaya Air SJ-182

Afid Ahman, Selasa, 12 Januari 2021 10.52 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Mengenal ROV, Robot Canggih Pencari Black Box Sriwijaya Air SJ-182
Image: Remotely Operated Vehicle yang dioperasikan saat pencarian Sriwijaya Air SJ 182. (Screenshot Kompas TV)

Jakarta - Saat pencarian black box dari Sriwijaya Air SJ 182 yang jatuh di perairan Kepulauan Seribu, tim TNI AL mengerahkan robot ROV. Apa saja kehebatan robot ini?

ROV merupakan singkatan dari Remotely Operated Vehicle. Umumnya tidak berawak dan dioperasikan dari jarak jauh.

Robot bawah air ini dikendalikan oleh seseorang yang biasanya berada di kapal laut, menggunakan joystick dengan cara yang sama saat kamu memainkan video game.

Sejumlah kabel atau tambatan menghubungkan ROV ke kapal untuk mengirimkan sinyal listrik bolak-balik antara operator dan kendaraan.

Sedikit mengetahui sejarahnya, ROV pertama kali dikembangkan 1960-an ke dalam Kabel-Controlled Underwater Pemulihan Vehicle (Curv).

Saat itu mereka digunakan operasi penyelamatan laut dalam dan memulihkan objek dari dasar laut, salah satunya bom nuklir yang hilang di Laut Mediterania setelah kecelakaan Palomares B-52 tahun 1966.

Karena kegunaannya, ROV terus dilakukan pengembangan. Ada tujuh jenis ROV yang ada di dunia yakni: Micro ROV, Mini ROV, General ROV, Inspection Class, Light Work Class, Heavy Work Class dan Trenching and Burial ROV

Kesemuanya jenis ROV di atas umumnya dibekali kamera dan lampu untuk dapat mengirimkan gambar dan video kembali ke kapal. 

Peralatan tambahan yang disematkan meliputi manipulator atau cutting arm, water sampler, dan instrumen yang mengukur parameter seperti kejernihan dan suhu air. Adapula ditambahkan alat yang memungkinkan pengambilan sampel.

Saat ini ROV digunakan dalam banyak hal. Tidak saja keperluan industri, robot bawah laut digunakan untuk keperluan ilmiah dan proses evekuasi.

ROV H800

Pada proses evakuasi Sriwijaya Air SJ182, TNI AL menggunakan ROV H800. Ini adalah jenis ROV banyak digunakan untuk pekerjaan ringan, salah satunya observasi.

ROV H800 mampu menyelam hingga kedalaman 1.000 meter. Sejumlah keunggulan dimilikinya, mulai dari kemampuan manuver yang begitu lincah di dalam air laut, robot ini dapat ditambahkan sejumlah sensor dan lengan tambahan yang dapat mengangkut benda seberat hingga 25Kg.

Tak hanya itu ROV H800 memiliki sistem sonar yang mumpuni. Sehingga dapat melakukan pencarian dalam laut dengan sangat baik. Tak heran bila robot ini dikerahkan untuk melakukan pencarian black box pesawat yang jatuh di laut.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait