URtainment

Mikha Tambayong, Ayu Dewi dan Eva Celia Jadi Pengisi Suara 'Raya and The Last Dragon'

Kintan Lestari, Kamis, 20 Mei 2021 13.55 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Mikha Tambayong, Ayu Dewi dan Eva Celia Jadi Pengisi Suara 'Raya and The Last Dragon'
Image: Mikha Tambayong, Eva Celia, dan Ayu Dewi menjadi pengisi suara di film animasi 'Raya and The Last Dragon'. (Disney+ Hotstar)

Jakarta - Film animasi terbaru Disney, 'Raya and The Last Dragon', tak lama lagi akan tayang di Disney+ Hotstar.

Guna memberikan pengalaman menonton yang lebih menyenangkan pada penggemar di Indonesia, Disney pun menggaet tiga bintang Tanah Air untuk menjadi pengisi suara di film yang terinspirasi dari budaya Asia Tenggara itu.

Adapun tiga bintang yang menjadi pengisi suara di 'Raya and The Last Dragon' adalah Mikha Tambayong, Ayu Dewi, dan Eva Celia.

Mikha akan menjadi pengisi suara dari sang karakter utama, Raya, seorang ‘Guardian of the Dragon Gem’ (Penjaga Permata Naga) dari wilayah ‘Heart’. Dalam perjalanannya, Raya akan tumbuh menjadi seorang pejuang tangguh yang memiliki kecerdasan setajam pedangnya. 

1621492943-Mikha-Tambayong.pngSumber: Mikha Tambayong menjadi pengisi suara Raya di film animasi 'Raya and The Last Dragon'. (Disney+ Hotstar)

Lalu presenter Ayu Dewi akan mengisi suara karakter Sisu, naga terakhir dari Kumandra yang lugu dan lucu namun memiliki kekuatan sihir yang tidak terkalahkan. 

1621492902-Ayu-Dewi.pngSumber: Ayu Dewi menjadi pengisi suara Sisu di film animasi 'Raya and The Last Dragon'. (Disney+ Hotstar)

Dan Eva Celia akan menjadi pengisi suara dari Namaari, seorang pejuang tangguh yang bertekad kuat dari wilayah ‘Fang’, yang juga merupakan musuh bebuyutan Raya.

1621492922-Eva-Celia.pngSumber: Eva Celia menjadi pengisi suara Namaari di film animasi 'Raya and The Last Dragon'. (Disney+ Hotstar)

'Raya and The Last Dragon' akan tayang secara eksklusif di Disney+ Hotstar pada tanggal 4 Juni 2021.  Jangan lupa catat tanggalnya, Urbanreaders!

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait