URtainment

Mulai Hari Ini, Salat Jumat di Masjid Al Akbar Surabaya Ditiadakan Sementara

Nunung Nasikhah, Jumat, 17 April 2020 09.50 | Waktu baca 1 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Mulai Hari Ini, Salat Jumat di Masjid Al Akbar Surabaya Ditiadakan Sementara
Image: Salat Jumat di Masjid Nasional Al Akbar Surabaya/masjidalakbar.or.id

Surabaya – Pelaksanaan salat Jumat di Masjid Nasional Al Akbar Surabaya, per 17 April 2020 akan ditiadakan sementara.

Keputusan tersebut diambil setelah adanya imbauan dari Pemerintah Provinsi Jawa Timur terkait pandemi coronavirus disease (COVID-19).

Imbauan tersebut ditujukan untuk Badan Pengelola Masjid Nasional Al Akbar agar meniadakan sementara Salat Jumat, Salat Tarawih, Idul Fitri, dan malam peringatan Nuzulul Qur'an.

Sebelumnya, pihak pengelola masjid tetap menggelar salat Jumat di tengah pandemi dengan menerapkan prosedur pemeriksaan suhu dan pemakaian masker. Tak hanya itu, dalam baris atau shaf jemaah juga diberi jarak sekitar 1 meter.

Sekretaris Masjid Nasional Al Akbar Surabaya Helmy M Noor menjelaskan, pemberian jarak antara jemaah satu dengan di sampingnya sejauh 1 meter tersebut dilakukan dalam kondisi darurat.

“Betul satu meter. Ini darurat-lah. Jadi saya kira tidak memperdebatkan soal itu. Ini kondisi darurat,” kata Helmy.

Selain mengikuti imbauan dari Pemprov Jatim, peniadaan salat Jumat juga mempertimbangkan adanya peningkatan jumlah kasus positif di Kota Surabaya.

Untuk salat Tarawih, dan Idul Fitri, pihak Masjid Nasional Al Akbar Surabaya masih belum membuat kebijakan khusus.

Menurut informasi, pihak pengelola masih akan menunggu perkembangan sembari berharap agar COVID-19 bisa berakhir sebelum Bulan Ramadan.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait