Nadin Amizah Rilis 'Seperti Takdir Kita Yang Tulis', Ini Liriknya!
.jpg)
Jakarta - Nadin Amizah kembali melepas single baru berjudul ‘Seperti Takdir Kita Yang Tulis’, Rabu (24/3/2021). Single ini akan menjadi lagu pembuka dari EP 'Kalah Bertaruh' yang akan dirilis dalam waktu dekat.
Seperti karya Nadin yang lain, lagu ini ditulis berdasarkan pengalaman pribadinya. Rangkaian liriknya bercerita tentang perasaan dua orang yang kebingungan karena hubungan mereka diselimuti ketidakpastian.
Bagi yang penasaran, berikut Urbanasia tulis lirik 'Seperti Takdir Kita Yang Tulis' buat bantu kamu sing along saat dengerin lagunya.
Sumber: Nadin Amizah/Sorai
Kuingat lagi di kamar ini / Kita bermimpi akan menjadi
Angan tak pasti kicau berani / Seperti takdir kita yang tulis
Apakah masih kau simpan perih
Aku mengerti, aku mengerti
Perihal maaf jangan kau beri
Aku mengerti, aku mengerti
Bagaimana dengan tidurmu / Apakah masih terjerat aku
Lalu ... lalu ... lalu ... lalu ... bagaimana
Waktu berhenti bodoh di masa lalu
Lalu ... lalu ... lalu... lalu secepatnya aku berhenti berjalan
Bahu dan bahu terbayang lesu / Masih tertawa tak tahu apa
Akhir yang ada menanti kita sekali lagi, kuingat lagi
Sumber: Nadin Amizah/Sorai
Bagaimana dengan bangunmu / Apakah masih berat tak mau
Lalu ... lalu ... lalu ... bagaimana
Waktu berhenti bodoh di masa lalu
Lalu ... lalu ... lalu ... secepatnya aku berhenti berjalan
Lalu ... lalu... lalu ... lalu ... bagaimana
Waktu berhenti bodoh di masa lalu
Lalu ... lalu ... lalu ... secepatnya aku berhenti berjalan