URnews

Netizen Heboh, Surat Nikah dan Cerai Bung Karno Dijual di Instagram

Nivita Saldyni, Sabtu, 26 September 2020 09.34 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Netizen Heboh, Surat Nikah dan Cerai Bung Karno Dijual di Instagram
Image: Penampakan Surat Nikah & Cerai Soekarno-Inggit. (Twitter @constantane)

Bandung - Netizen Indonesia dibuat heboh oleh postingan sebuah akun toko online di Instagram yang menjual surat nikah dan surat cerai milik presiden pertama Republik Indonesia, Ir. Soekarno dengan Inggit Garnasih.

Kabar ini ramai diperbincangkan usai akun @popstoreindo di Bandung memposting dokumen-dokumen itu pada Rabu (23/9/2020) lalu. Dalam postingannya itu, pemilik akun menawarkan jadi perantara jual-beli surat tersebut.

"HARI INI MENDAPAT KEJUTAN YANG MEMBUAT SHOCK!! Seorang Bapak di Bandung menawarkan Surat Nikah & Surat Cerai Asli Presiden pertama RI: Ir. Soekarno & Ibu Inggit Garnasih. Beliau ternyata cucunya Ibu Inggit. Saya kaget pas baca Dokumen Sangat Bersejarah ini, baru tau juga ternyata yang jadi saksi cerainya Bung Karno & Bu Inggit adalah Bung Hatta, Ki Hadjar Dewantara & KH. Mas Mansoer. Bisa dicek di wikipedia, Ir. Soekarno menikah dengan Ibu Inggit Garnasih pada 24 Maret 1923 (Soerat Katerangan Kawin no. 1138), persis sama kan?    Yang minat serius PM saya aja langsung & cek barang ke rumahnya. Harga Sangat Amat Mahal Super Fantastis!!!" tulis pemilik akun dalam postingannya itu.

Sayangnya, postingan itu kini telah dihapus guys. Namun Urbanasia berhasil mendapatkan tangkapan layar dari akun Twitter @constantane, sebelum postingan Instagram itu dihapus.

1601087087-surat-cerai-soekarno---inggit.JPGSumber: Penampakan Surat Nikah & Cerai Soekarno-Inggit. (Twitter @constantane)

Sontak postingan itu pun mendapat respon beragam dari netizen. Bahkan tak sedikit yang berharap dokumen tersebut menjadi arsip negara.

"Saya kenal sama yg punya toko. Barang2nya palugada emang, benda2 ajaib  ," komentar akun @ranggarila.

"popstore memang barangnya selalu ajaib :) semoga bisa diarsipkan oleh tangan yang tepat ?," balas @tultubg.

"Buset dah hrs nya di taro di arsip nasional ini mah  ," cuit @importancetoday.

"Ayo negara dibeli dan dimusiumkan," tulis akun @Yogilevansyah.

Namun ternyata dari thread milik akun Twitter @constantane itu juga diketahui bahwa ini bukanlah pertama kalinya cucu Inggit berniat menjual surat-surat tersebut.

Bahkan jauh sebelum itu, tepatnya pada tahun 2010 juga telah ramai isu bahwa ahli waris Inggit Garnasih, Tito Zaena berniat menjual surat nikah dan cerai Ir. Soekarno dan Inggit Garnasih. Niat tersebut muncul karena Tito mengaku kecewa dengan Pemprov Jawa Barat yang dinilainya tidak menghargai aset bersejarah itu pada 2002 silam.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait