URnews

Jenazah PDP Dibawa Kabur di Medan Positif COVID-19

Anita F. Nasution, Rabu, 8 Juli 2020 12.15 | Waktu baca 1 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Jenazah PDP Dibawa Kabur di Medan Positif COVID-19
Image: Ilustrasi prosedur pemakaman jenazah terjangkit virus COVID-19. (ANTARA)

Jakarta - Hasil pemeriksaan terhadap status Pasien Dalam Pengawasan (PDP) yang dibawa kabur keluarga saat akan dilakukan pemulasaran oleh pihak Gugus Tugas ternyata dinyatakan positif COVID-19.

Hal tersebut disampaikan Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Kota Medan dr Mardohar Tambunan menyampaikan pada Selasa, 7 Juli 2020.

"Yang di RSUD Pirngadi itu bukan PDP, tapi sudah positif COVID-19," ujar Mardohar di Medan.

Kasus jenazah yang dibawa kabur oleh pihak keluarga tersebut disampaikan Mardohar sudah dilaporkan ke pihak kepolisian dan sedang dilakukan proses pencarian terhadap pihak keluarga yang membawa kabur jenazah.

"Tidak boleh jenazahnya dibawa keluarganya, itu pemaksaan. Kita sudah lapor ke polisi, sudah diproses dan sedang dicari mereka," tambahnya.

Walau belum melakukan pelaporan resmi ke kepolisian, Mardohar menyampaikan bahwa polisi sudah mengetahui kejadian tersebut karena saat jenazah dibawa kabur ada petugas kepolisian yang bertugas dilokasi kejadian.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait