URnews

Roundup 10 Maret: DKI PKKM Level 2 hingga Gading Marten Presiden Persik Kediri

Urbanasia, Kamis, 10 Maret 2022 21.26 | Waktu baca 3 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Roundup 10 Maret: DKI PKKM Level 2 hingga Gading Marten Presiden Persik Kediri
Image: Gading Marten. (Instagram @gadiiing)

Jakarta - Sejumlah informasi terangkum pada Kamis (10/3/2022), Urbanreaders!

Kabar di antaranya, PPKM DKI Jakarta turun level 2, akun Instagram Kemenparekraf hilang, hingga Gading Marten jadi Presiden Persik Kediri.

Nah, biar nggak penasaran, langsung saja berikut roundup top lima news Urbanasia di hari ini.

1. PPKM Jakarta Turun Level 2, Anies Minta Warga Lakukan Vaksinasi Lengkap

1633055470-anies-baswedan-(2).jpgSumber: Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan. (Instagram @aniesbaswedan)

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta menetapkan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 2 selama 7 (tujuh) hari, mulai 8 hingga 14 Maret 2022. Kebijakan tersebut ditetapkan melalui Keputusan Gubernur Nomor 191 Tahun 2022 Tentang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat Level 2 Corona Virus Disease 2019.

Kebijakan ini ditempuh sebagai tindak lanjut dari Instruksi Menteri Dalam Negeri (Inmendagri) Nomor 15 Tahun 2022 tentang PPKM Level 4, Level 3, dan Level 2 Corona Virus Disease 2019 di Wilayah Jawa dan Bali. 

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengimbau masyarakat supaya tetap waspada akan penularan COVID-19, tetap menerapkan dan disiplin protokol kesehatan, serta segera melakukan vaksinasi hingga dosis ketiga atau booster.

2. Akun Instagram Hilang, Kemenparekraf Buka Suara

1617860983-scrolling-phone---pixabay---kaboompics.jpgSumber: Ilustrasi gadget (Pixabay/kaboompics)

Akun Instagram resmi  Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) hilang dan tak bisa diakses. Bahkan ketika Urbanasia mencari pun akun  tersebut tidak dapat ditemukan.

Tapi bila melakukan pencarian lewat laman Google, hasilnya akun Instagram @kemenparekraf.ri masih bercokol di posisi teratas. Namun begitu diklik muncul keterangan 'user doesn't exist'.

Pihak Kemenparekraf telah angkat bicara soal hilangnya akun resmi mereka di Instagram.  Biro Komunikasi Kemenparekraf mengatakan bahwa pihaknya tengah berkoordinasi dengan pihak terkait, perihal masalah ini.

3.  Yoo Suk Yeol Terpilih Jadi Presiden Korea Selatan

1646906606-presiden-korsel-Yoo-Suk-yeol.pngSumber: Yoo Suk Yeol. Instagram @sukyeol.yoon)

Mantan Jaksa Agung Yoon Suk Yeol terpilih menjadi presiden baru Korea Selatan pada Kamis (10/3) waktu setempat. Ia berhasil mengalahkan calon dari Partai Demokrat, Lae Jae Myung.

Yoon Suk Yeol sendiri merupakan kandidat presiden dari oposisi utama People Power Party yang meraih 48,6 persen suara. Sedangkan Lee Jae Myung memperoleh 47,8 persen. Total perolehan suara sendiri mencapai lebih dari 98 persen.

Melansir BBC, Kamis (10/3), dalam pidato kemenangannya, Yoo menyampaikan kepada pendukungnya bahwa ia akan memperhatikan mata pencaharian masyarakat, memberikan pelayanan kesejahteraan bagi masyarakat yang membutuhkan, serta melakukan usaha supaya Korea Selatan dapat bangga menjadi anggota dari komunitas internasional dan kebebasan dunia.

4. Bambang Susantono dan Dhony Rahajoe Resmi Pimpin IKN Nusantara

1646913849-Bambang---Dhony.jpgSumber: Kepala Otorita IKN Bambang Susantono (kiri) dan Wakil Kepala Otorita IKN Dhony Rahajoe (kanan) usai dilantik oleh Presiden Jokowi di Istana Negara, Jakarta, Kamis (10/3/2022). (YouTube Sekretariat Presiden)

Presiden Joko Widodo (Jokowi) baru saja melantik Bambang Susantono dan Dhony Rahajoe sebagai Kepala dan Wakil Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) di Istana Negara, Jakarta, Kamis (10/3/2022). Keduanya kini resmi menjabat sebagai Kepala dan Wakil Kepala Otorita IKN untuk periode 2022-2027.

Keduanya dilantik berdasarkan Keputusan Presiden (Keppres) RI Nomor 9/M/2022 tentang Pengangkatan Kepala dan Wakil Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara. Dalam keputusan itu, Presiden memutuskan, menetapkan, mengangkat, masing-masing Bambang Susantono sebagai Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara dan Dhony Rahajoe sebagai Wakil Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara.

Keputusan ini berlaku sejak tanggal ditetapkan, yaitu 9 Maret 2022. Berdasarkan keputusan itu, kini Bambang dan Dhony diberikan hak keuangan administrasi dan fasilitas lain sesuai peraturan perundang-undangan.

5. Resmi! Gading Marten Jadi Presiden Persik Kediri

1646885969-gading-marten.jpgSumber: Gading Marten. (Instagram @gadiiing)

Klub sepakbola Persik Kediri resmi menunjuk Gading Marten menjadi presiden klub pada hari ini, Kamis, (9/3/2022). Sebelumnya, Gading menjabat sebagai Vice President Marketing.

Keputusan mengangkat Gading Marten menjadi presiden klub tersebut diumumkan oleh Persik Kediri melalui akun Instagram resminya.

"Persik Kediri dengan bangga memperkenalkan Gading Marten sebagai presiden klub. Selamat mengemban tugas baru, Pak Pres!" tulis akun Instagram @persikofficial, Kamis, (10/3/2022).

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait