URtainment

Pamungkas Bantah Sedang Mabuk dan Pakai Narkoba saat Aksi Tak Senonoh di Panggung

Eronika Dwi, Senin, 10 Oktober 2022 13.38 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Pamungkas Bantah Sedang Mabuk dan Pakai Narkoba saat Aksi Tak Senonoh di Panggung
Image: Pamungkas (Instagram @pamungkas)

Jakarta - Pamungkas jawab pertanyaan netizen yang mempertanyakan apakah dia mabuk sebelum manggung saat kejadian yang tengah viral di media sosial.

Jawaban tersebut disampaikan Pamungkas lewat unggahan Insta Stories di Instagramnya pada Senin, 10 Oktober 2022.

"Silahkan dicek ke EO yang pernah ngundang Pamungkas, make sure apakah riders-nya pernah minta botol (alkohol) atau pernah lihat Pamungkas di backstage mabuk. Gue nggak pernah mabuk ketika kerja," jelasnya, dikutip Urbanasia, Senin.

"Kalau gue minum pun paling kalau kedinginan di Batu, Malang, karena kalau dingin tenggorokan nggak bisa elastis untuk nyanyi yang tinggi-tinggi," sambungnya.

Pamungkas juga membantah asumsi netizen yang menduga ia terpengaruh obat terlarang. Bahkan, ia menegaskan tak pernah menyentuh barang haram tersebut.

"Yang paling parah katanya halo BNN, narkoba kali. Dari gue lahir sampai hari ini gue nggak pernah sentuh narkoba," bebernya.

Pemilik nama lengkap Rizki Rahmahadian Pamungkas ini juga menjawab pertanyaan netizen mengenai etikanya dalam aksi panggung yang viral itu.

Pamungkas mengambil contoh aksi performance dari beberapa musisi lain yang menurutnya lebih layak untuk disorot netizen.

"Kita tengok panggung kanan kiri, apa kabarnya yang malah memperagakan aktivitas seksual, lalu disemprot-semprot kepada penonton. Ada juga yang malah angkat gelas isinya alkohol. Ada juga yang setiap lagu yang sama diajak fans perempuan naik ke atas dipeluk-peluk. Kok lo pada diem aja?" katanya.

Dinilai Tak Senonoh di Panggung, Pamungkas: Purely Fan Service

Sementara terkait aksi panggung yang viral itu, Pamungkas menegaskan kalau hal itu adalah fan service.

"At the time it was happened it was purely a fan service between me and my fan, a part of the performance out takes, it's part of the stage act kalo lo nggak tau fan service," kata Pamungkas.

Ia mengumpamakan 'fan service'nya kala itu sama saja ketika setelah manggung, lalu ada penggemar yang ingin foto dan video bareng dengannya.

"I'll never say no for that. Nah itu sama, itu namanya fan service," terangnya.

Sebelumnya, nama Pamungkas sempat menjadi buah bibir di berbagai platform media sosial, terutama Twitter, lantaran beredarnya video penampilan panggungnya tak etis.

Dalam video itu terlihat Pamungkas menghampiri dan mengambil ponsel milik fans yang tengah merekam ia bernyanyi, lalu ia menggosok ponsel tersebut ke alat vitalnya.

Aksi tersebut langsung menuai kritikan dan hujatan pedas dari netizen.   

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait