URnews

Pasien Positif Corona di Jatim Bertambah, 4 Kawasan Ini Masuk Zona Merah

Nivita Saldyni, Jumat, 27 Maret 2020 20.40 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Pasien Positif Corona di Jatim Bertambah, 4 Kawasan Ini Masuk Zona Merah
Image: Istimewa

Surabaya - Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa kembali mengumumkan update pasien corona di Jawa Timur, Jumat (27/3/2020) di Gedung Negara Grahadi Surabaya.

Berdasarkan data terbaru yang didapatkannya, Khofifah mengatakan bahwa terdapat peningkatan, baik untuk pasien OPD, PDP, dan positif corona. Penambahan pasien positif corona itu berasal dari empat kabupaten/kota.

"Ada empat kawasan baru yang menjadi tambahan zona merah di Jawa Timur. Tambahan merah itu di Situbondo, Jember, Lumajang, dan Batu," kata Khofifah saat konferensi pers di Gedung Negara Grahadi, Jumat (27/3/2020) malam.

Adapun dari empat kawasan itu, masing-masing satu pasien berasal dari Jember, Lumajang, dan Batu dan dua orang dari Situbonda.

Selain lima pasien itu, satu orang masing-masing dari Kabupaten dan Kota Malang juga dinyatakan positif. Selain itu, pasien ODP dan PDP juga meningkat guys.

"Kemarin PDPnya 221 sekarang 267 orang. Kemarin ODPnya 3.055 sekarang 3.781 orang. Lalu ada tambah 1 orang sembuh dari Kediri dan 1 orang meninggal yang dirawat di Kediri yang berasal dari Blitar," imbuh Khofifah.

Kabar baik lainnya, kini Jatim telah memiliki 73 rumah sakit rujukan lho guys. Penambahan ini menunjukkan bahwa semakin banyak rumah sakit rujukan penanganan corona di Jatim yang semakin mudah dijangkau.

Sebelumnya, per Kamis (26/3/2020) lalu Jatim hanya memiliki 65 rumah dakit rujukan, namun hari ini bertambah 8 rumah sakit. Lokasi rumah sakit-rumah sakit rujukan ini bisa Urbanreaders lacak di website infocovid19.jatimprov.go.id ya.

Tak lupa Khofifah juga mengimbau untuk Urbanreaders di Jatim agar meningkatkan kewaspadaannya nih.

"Posisi-posisi seperti ini (penambahan wilayah zona merah) saya rasa akan menjadi tambahnya kewaspadaan kita semua untuk mengikuti berbagai hal yang selama ini dianjurkan, seperti tinggal di rumah dan hanya keluar saat ada hal-hal urgent saja," pesan Khofifah.

Nah, Urbanreaders yuk bersama-bersama patuhi arahan pemerintah dengan menjaga diri dan lingkungan sekitar untuk melawan virus corona!

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait