URsport

Pevoli Aprilia Manganang Bersyukur Statusnya Dinyatakan Laki-laki

Rezki Maulana, Rabu, 10 Maret 2021 08.33 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Pevoli Aprilia Manganang Bersyukur Statusnya Dinyatakan Laki-laki
Image: Aprilia Manganang bersyukur akhirnya dinyatakan laki-laki. (Instagram @Manganang92)

Jakarta - Aprilia Manganang, mantan pevoli Indonesia bersyukur sekali. Sebab untuk pertama kalinya dia akhirnya dinyatakan lelaki tulen.

Nama Aprilia tiba-tiba jadi sorotan setelah viral di media sosial, bahwa dia berkelamin pria karena memperkuat TNI AD. Pasalnya Aprilia diketahui adalah pevoli top wanita semasa kariernya.

Memang sejak dulu Aprilia sudah disangka lelaki karena perawakan dan postur tubuhnya tidak seperti kebanyakan atlet perempuan, Sudah begitu, Aprilia dikenal punya kekuatan dahsyat saat beraksi di lapangan.

Maka tidak ada yang curiga ketika Aprilia akhirnya diterima masuk TNI AD pada 2016 lewat jalur prestasi. Selama berstatus prajurit aktif dengan pangkat Sersan Dua (Serda), Aprilia awalnya berpakaian seperti wanita.

Lama kelamaan, Aprilia mulai memperlihatkan sisi maskulinnya termasuk dengan kondisi fisiknya yang memperlihatkan kejanggalan. Maka dari itu, Aprilia mengadakan tes fisik lagi dan hasilnya dia adalah lelaki tulen.

Kandungan kadar hormon testosteron di tubuh Aprilia Manganang lebih tinggi. Selain itu, Aprilia Manganang dipastikan mengalami kondisi yang disebut sebagai hipospadia. Apa itu hipospadia?

Kelainan di mana letak lubang kencing pada laki-laki tidak normal akibat bawaan sejak lahir. Normalnya lubang kencing berada di ujung alat kelamin pria (penis), tapi bayi yang lahir dengan kondisi hipospadia memiliki lubang kencing yang terletak di bawah penis.

Maka dari itu Aprilia sudah menjalani corrective surgery (operasi perbaikan) sebanyak dua kali. Operasi pertama telah berjalan sukses dan Aprilia pun merasa senang akhirnya bisa mendapatkan jati diri yang sebenarnya.

"Ini momen yang sangat saya tunggu Bapak. Saya bahagia banget. Puji Tuhan Yesus saya bisa lewati ini dan saya sangat bersyukur Tuhan pakai Bapak dan Ibu untuk mempertemukan saya," kata Aprilia dalam jumpa pers virtual di Mabes AD, Jalan Veteran, Gambir, Jakarta Pusat, Selasa (8/3/2021).

Semoga lancar semuanya, Aprilia!

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait