URstyle

Praktis, Memutihkan Gigi Kini Bisa Dilakukan Sendiri di Rumah

Deandra Salsabila, Kamis, 21 Oktober 2021 14.19 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Praktis, Memutihkan Gigi Kini Bisa Dilakukan Sendiri di Rumah
Image: Kesehatan Gigi (ilustrasi: Freepik/Racool_Studio)

Jakarta - Memiliki gigi putih bersih merupakan impian dari tiap orang. Berbagai cara dapat dilakukan untuk memiliki gigi yang putih, dari harga yang terjangkau hingga harga yang melejit.

Kini, kamu tidak perlu khawatir harus mengeluarkan uang yang banyak untuk mendapatkan gigi putih guys. Rata sebagai Startup perawatan kesehatan dan estetika gigi berbasis teknologi telah meluncurkan UWhite, rangkaian perawatan pemutih gigi yang dapat mencerahkan warna gigi dan juga menjaga gigi dari kerusakan. 

Rangkaian perawatan gigi tersebut dikembangkan oleh dokter-dokter gigi berpengalaman, serta dapat ditemukan dalam dua varian yang siap mengikuti gaya hidup masyarakat urban Indonesia yakni UWhite Kit dan UWhite Go.

Baca Juga : 5 Cara Jaga Kesehatan Mulut Selama Berpuasa

UWhite sendiri memiliki kandungan hidrogen peroksida dan fluoride yang biasanya digunakan sebagai agen pemutih gigi dalam banyak produk perawatan gigi dan diformulasikan oleh para dokter gigi berpengalaman agar aman dan nyaman digunakan setiap hari. 

Nah, hanya dalam 15 menit setiap pagi dan malam, UWhite dapat menghilangkan noda, mencerahkan, dan memperkuat gigi agar terhindar dari kerusakan loh. 

1634800647-Rata.jpgSumber: Produk Rata UWhite Kit (Foto: Rata Indonesia)

“Kami sadar gaya hidup masyarakat urban Indonesia yang sibuk namun tetap mengedepankan pentingnya menjaga penampilan membutuhkan perawatan keindahan gigi yang simpel namun tetap aman,” ujar drg Deviana Maria, Co-Founder dan CMO Rata Indonesia, dalam keterangan pers yang diterima Urbanasia, Kamis (21/10/2021).

Selain itu, UWhite yang tersedia melalui sistem pre-order dengan harga Rp599.000 (UWhite Kit) dan Rp199.000 (UWhite Go) ini
dirancang agar mudah dibawa kemana saja. 

Baca Juga : Simak 3 Cara Memutihkan Gigi Secara Alami

Mudahnya penggunaan UWhite baik di dalam maupun di luar rumah  dan menjadikannya solusi praktis terbaik dalam perawatan pemutih gigi untuk senyum yang lebih indah lagi.

“Kami merasa tertantang mengubah pemutihan gigi yang umumnya membutuhkan waktu 60 menit untuk  menjadi lebih singkat dan sederhana, selain itu dapat dilakukan sendiri di rumah,” sambungnya.

1634800756-r-a-t-a.jpg

UWhite dari Rata hadir dalam dua varian yang dapat digunakan sesuai dengan kebutuhan dan gaya hidup konsumen. Pertama adalah UWhite Kit sebagai rangkaian produk pemutih gigi yang dapat digunakan di rumah.

Varian ini terdiri dari Day Gel dengan  kandungan 9.5% hidrogen peroksida dan fluoride yang cocok digunakan di pagi hari, Night Gel dengan kandungan 35% karbamid peroksida yang lebih kuat untuk penggunaan malam hari, serta LED light yang mampu mempercepat reaksi pemutihan gigi untuk efek yang lebih efektif.

Kemudian, yang kedua adalah UWhite Go sebagai rangkaian pemutih gigi on-the-go dengan kandungan hidrogen peroksida dan fluoride yang aman dan efektif untuk memutihkan gigi dan mencegah munculnya noda tambahan, dirancang untuk mudah digunakan dimana saja dengan efek.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait