URnews

Presiden Jokowi Resmikan Jalan Tol Manado-Bitung, Apa Dampaknya?

Anita F. Nasution, Selasa, 29 September 2020 19.39 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Presiden Jokowi Resmikan Jalan Tol Manado-Bitung, Apa Dampaknya?
Image: Presiden Jokowi saat meresmikan jalan tol Manado - Bitung ruas Manado - Danowudu. (Youtube Sekretariat Presiden)

Bogor - Presiden Republik Indonesia Joko Widodo secara virtual telah meresmikan Tol Manado - Bitung Ruas Manado - Danowudu pada Selasa (29/9/2020) nih, guys.

Peresmian terhadap Jalan Tol sepanjang 26 kilometer tersebut berlangsung dari Istana Kepresidenan Bogor dan Kota Manado tersebut.

"Alhamdulillah Jalan Tol Manado - Bitung Ruas Manado - Danowudu sepanjang 26 km sudah selesai, sudah rampung" ujar Jokowi pada peresmian tersebut. 

Lewat acara peresmian tersebut, Jokowi menyampaikan bahwa Jalan Tol yang telah sepenuhnya dapat difungsikan ini ternyata masih akan terus dibangun hingga mencapai ruas Jalan Tol sepanjang 40 kilometer secara keseluruhan. 

Selain itu, jarak tempuh dari Bandara Ratulangi hanya berjarak sejauh 9 kilometer untuk mencapai gerbang Tol Manado - Bitung. 

Jalan Tol Manado - Bitung ini diharapkan dapat menunjang kegiatan, usaha serta memudahkan transportasi masyarakat yang ada di Sulawesi Utara.

Ada beberapa sektor yang menjadi tujuan utama yang akan dikembangkan di Sulawesi Utara, mulai dari sektor pertanian, sektor pekebunan, dan kawasan industri. 

Penggunaan akses jalan tol ini tentunya akan mempermudah Sulawesi Utara mengembangkan serta menjangkau beberapa kawasan yang dijadikan kawasan strategis pembangunan.

Salah satu contohnya adalah dengan menghemat waktu perjalanan dari Manado ke Bitung lewat jalan tol yang hanya mengahbiskan waktu setengah jam dari 1,5 jam melalui jalan biasa. 

Nah, tidak hanya itu saja, akses Jalan Tol Manado - Bitung juga dimaksudkan untuk mengembangkan kawasan strategis pariwisata Sulawesi Utara.

Beberapa kawasan strategis pariwisata yang dimaksudkan adalah pariwisata Manado, Bitung, Likupang dan Pulau Lembek. 

Jokowi pun menyampaikan harapannya agar dengan adanya Jalan Tol Manado - Bitung dapat membuat Sulawesi Utara semakin berkembang, dengan banyaknya investasi yang akan datang dan usaha-usaha baru yang mampu menciptakan lapangan pekerjaaan bagi masyarakat Sulawesi Utara. 

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait