URstyle

Rayakan Hari Jadi Ke-14, Plataran Indonesia Hadirkan Inovasi ‘Karya untuk Bangsa’

Urbanasia, Jumat, 13 Januari 2023 11.40 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Rayakan Hari Jadi Ke-14, Plataran Indonesia Hadirkan Inovasi ‘Karya untuk Bangsa’
Image: Anniversary Plataran Indonesia ke-14. (Istimewa)

Jakarta - Plataran Indonesia menyambut hari jadinya yang ke-14 pada Januari 2023 ini. Serangkaian program dan inovasi bertajuk ‘Karya untuk Bangsa’ pun akan digelar untuk mengukuhkan kiprah Plataran Indonesia sebagai ‘The True National Pride’.

Perayaan hari jadi ini menandai pencapaian Plataran yang diperoleh dari dedikasi dan kerja keras yang berjalan beriringan dengan perkembangan Plataran di semua aspek dan lini bisnis. Ada tiga pilar utama Plataran, yaitu alam, budaya, dan masyarakat.

Selama tahun 2023 ini, Founder dan CEO Plataran Indonesia Group, Yozua Makes mengatakan, tiga fokus kampanye yaitu True to Nature, True to Community, and True to Culture.

Dengan tiga pilar itu, Plataran Indonesia ingin mengajak generasi muda untuk menunjukkan kreativitasnya, mendorong untuk terus berinovasi, memiliki jati diri sebagai warga negara Indonesia yang bertanggung jawab melalui prinsip identitas sejati, integritas, kreativitas, dan orisinalitas.

Selain itu, Yozua memaknai tahun 2023 adalah tahun syukur. Bagaimana tidak, Plataran bukan saja telah melewati hampir 3 tahun the dark tunnel of Covid tetapi Plataran juga terus bertumbuh dan berkembang secara luar biasa di masa pandemi.

“Rasa syukur itu akan dimanifestasikan Plataran di tahun 2023 sebagai tahun transisi from the sea to the ocean opportunities & challenges dengan terus berkontribusi pada para pelanggan setia Plataran, masyarakat, dan menjadi kebanggaan bagi Indonesia,” kata Yozua dalam siaran pers yang diterima, Kamis (12/1/2023).

Dalam perayaan hari jadi ini, Plataran akan memberikan penghargaan pada komunitas dan juga memperingati International Education Day yang jatuh pada tanggal 24 Januari. 

Dalam hal ini, Plataran akan menggelar workshop bersama 14 organisasi lokal di seluruh Indonesia dengan beragam topik yang inspiratif di sepanjang bulan.

Berikutnya, Plataran akan memberikan apresiasi kepada 14 social influencer yang telah menjadi agen perubahan positif bagi negeri, serta atas dukungan mereka dengan membagikan pengalaman unik mereka di Plataran.

Sebagai penutup, Plataran mempersembahkan Iconic Ecotourism Menu, satu-satunya dan pertama di Indonesia, serangkaian menu dengan cita rasa tanah air, yang khusus diteliti dan dikembangkan dengan pakar dari instansi pendidikan yang menitikberatkan pada penggunaan tanaman-tanaman asli Indonesia yang memiliki manfaat kesehatan yang sangat banyak.

Iconic Ecotourism Menu merupakan rangkaian menu yang disajikan sebagai bentuk tribute dan penghormatan Plataran kepada warisan budaya dan dapat dinikmati di di seluruh unit Plataran di Jakarta.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait