URedu

Rayakan HUT Ke-9, Indonesia Mengglobal Gelar 'Celebrating Resilience'

Griska Laras, Sabtu, 28 Agustus 2021 19.20 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Rayakan HUT Ke-9, Indonesia Mengglobal Gelar 'Celebrating Resilience'
Image: Sesi Inspiring Talks dalam acara 'Celebrating Resilience'/Indonesia Mengglobal

Jakarta - Organisasi Indonesia Mengglobal, merayakan ulang tahun ke-9 dengan menghadirkan rangkaian kegiatan mentorship bertema 'Celebrating Resilience'.

Dihadiri oleh lebih dari 1.000 peserta dari berbagai wilayah Indonesia, acara ini diadakan untuk menginspirasi anak muda untuk mengejar impian.

'Celebrating Resilience' dibagi menjadi dua sesi, Inspiring Talks dan Education Fair.

Di sesi Inspiring Talks, peserta mendapat kesempatan untuk mendengarkan seminar dari tokoh-tokoh ternama Indonesia, mulai dari Menteri Perdagangan Republik Indonesia (2010-2014) Gita Wirjawan hingga Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.

Indonesia Mengglobal juga menyelenggarakan Virtual Education Fair, sebuah pertemuan daring yang menghubungkan anak muda yang beraspirasi untuk studi di luar negeri dengan berbagai kedutaan maupun institusi penyedia beasiswa dari negara yang ditujukan.

Bermitra dengan lembaga seperti LPDP, Education USA, Australia Awards, British Council dan British Embassy, Erasmus+, Nuffic Neso, dan Japan University Consortium, pameran pendidikan daring ini mempermudah anak muda Indonesia untuk mendapatkan informasi yang dibutuhkan untuk mempersiapkan diri dalam menempuh peluang studi di luar negeri.

“Kami sadar bahwa perjalanan sejarah bangsa ini selalu dimotori oleh kaum-kaum muda yang terdidik tinggi dan intelektual. Para patriot bangsa ini terdidik tinggi dan memiliki wawasan global, serta cinta tanah air dan ingin melihat bangsa ini bersatu dan maju. Orang-orang seperti ini yang dicari oleh LPDP, yang memiliki jiwa kepemimpinan dan pantang menyerah,” jelas Direktur Beasiswa LPDP Dwi Larso.

Sejak didirikan pada 2012, Indonesia mengglobal telah menyelenggarakan berbagai program unggulan seperti webinar dan acara pendidikan, serta program mentorship secara gratis tiap tahunnya.

Program mentorship Indonesia Mengglobal sudah diikuti oleh lebih dari 350 anak muda Indonesia selama 6 tahun terakhir.

“Tim relawan kami terdiri oleh anak muda Indonesia yang berada di seluruh dunia. Melalui berbagai inisiatif dan program yang kami lakukan, kami berharap untuk menunjukkan bahwa di manapun kita tinggal dan bekerja, baik di dalam negeri dan luar negeri, kita semua tetap bisa berkontribusi dan membuat dampak positif bagi bangsa Indonesia,” tutup Presiden Indonesia Mengglobal 2021/22, Dwinandha Ardhi Swasono. 

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait