URstyle

Resep Manuk Nom, Makanan Keraton Yogya di Akad Nikah Kaesang-Erina

Annisa Tiara Jelita, Senin, 12 Desember 2022 12.39 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Resep Manuk Nom, Makanan Keraton Yogya di Akad Nikah Kaesang-Erina
Image: Manuk Nom, makanan khas Keraton Yogya (Foto: YouTube/Ashadia Kitchen)

Jakarta - Kaesang dan Erina telah melakukan akad nikah pada hari Sabtu (10/12/2022). Tentunya acara akad tersebut menyajikan berbagai macam makanan, salah satunya makanan khas Keraton Yogyakarta, Manuk Nom.

Makanan berbahan dasar ketan ini dulu hanya tersaji di Keraton Yogyakarta, namun sekarang siapapun dapat membuat sendiri dengan resep dan bahan yang mudah dicari.

Manuk Nom atau dalam bahasa Jawa berarti “burung muda”, memiliki tekstur seperti puding dengan bentuk menyerupai burung. Makanan ini biasanya disajikan dengan emping melinjo.

Makanan ini juga digemari oleh Sri Sultan Hamengkubuwono Vll sebagai makanan penutup, serta Sri Sultan Hamengkubuwono Vll sebagai hidangan pembuka.

Berikut adalah resep dari Manuk Nom makanan kerajaan Yogyakarta, dengan toping yang dapat disesuaikan selera masing-masing.

Bahan :

- 200 gram tape ketan hijau

- 2 butir telur ayam

- 100 gram gula pasir

- 230 susu cair

- 1 sdm terigu

- ½ sdt garam

- Emping melinjo secukupnya

- Daun pandan secukupnya

Cara pembuatan : 

- Panaskan dandang dengan diberi daun pandan secukupnya
- Kocok telur putih dan kuning, hingga tercampur
- Campurkan tape, garam, gula, kocokan telur, susu dan terigu, kemudian aduk rata hingga gula tidak menggumpal
- Masukan campuran ke dalam cetakan tahan panas dan kukus hingga tekstuk menjadi seperti puding
- Setelah itu keluargan puding dari cetakan dan hidangkan dengan kerupuk melinjo serta hias sesuai selera.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait