URtech

Review Samsung Galaxy Watch4, Jam Pintar Android yang Solid

Afid Ahman, Senin, 8 November 2021 16.51 | Waktu baca 3 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Review Samsung Galaxy Watch4, Jam Pintar Android yang Solid
Image: Samsung Galaxy Watch4. (Dok. Urbanasia)

Jakarta - Bersamaan dengan peluncuran Galaxy Z Fold3 dan Z Flip3, Samsung merilis Galaxy Watch4. Tak hanya membawa fitur anyar, smartwatch ini turut menjalankan sistem operasi baru.

Untuk diketahui Galaxy Watch sebelumnya menggunakan Tizen OS yang dibuat oleh Samsung sendiri. Kini generasi terbarunya menggunakan WearOS yang dibuat Google.

Nah apakah perubahan tersebut membuat Galaxy Watch4 patut dibeli untuk menemani kamu mewujudkan hidup sehat selama pandemi ini?

Urbanasia telah menjajal smartwatch anyar Samsung ini dalam sepekan. Berikut review Galaxy Watch4.

Desain Premium

1636364615-Samsung-Galaxy-Watch4-(2).JPGSumber: Samsung Galaxy Watch4. (Dok. Urbanasia)

Samsung masih mempertahankan desain bulat pada Galaxy Watch4. Tampilan jam pintar ini terlihat premium dan stylish, cocok dipadankan apapun gaya pakaian kamu, mau formal maupun casual.

Tapi jika kamu mencari sesuatu yang lebih bernuansa maskulin bisa melirik Galaxy Watch 4 Classic.

Varian yang dipinjamkan adalah 40mm cocok untuk pergelangan kaum hawa. Sementara untuk laki-laki disarankan pilih ukuran 44 mm.

Bodi Galaxy Watch 4 sendiri cukup ramping dan beratnya hanya 25,9 gram. Karena itu terasa  nyaman di pergelangan tangan saat digunakan seharian, bahkan ketika dipakai saat tidur.

Strap smartwatch ini bisa dilepas. Sehingga bisa diganti dengan tali jam yang kamu sukai.

Samsung turut memasang mikrofon dan speaker terintegrasi. Speakernya terasa jernih saat digunakan menjawab telepon, demikian pula mikrofon dapat menangkap suara dengan jelas.

Tidak lupa, Galaxy Watch4 sudah mengantongi sertifikat IP68. Artinya kamu bisa menggunakan jam pintar ini saat aktivitas air hingga di kedalaman 50 meter.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait