Sempat Alami Endometriosis, Halsey Umumkan Kehamilan Anak Pertama

Jakarta - Kabar bahagia datang dari penyanyi dan penulis lagu Amerika Serikat, Halsey. Dia mengumumkan kabar kehamilan anak pertamanya dengan Alev Aydin, Rabu (27/1/2021).
Melalui akun Instagram, Halsey memposting tiga foto yang memperlihatkan perut buncitnya disertai keterangan 'Surprise'.
Kehamilan ini tentunya sangat membahagiakan untuk Halsey. Pasalnya dia sempat mengalami 3 kali keguguran karena endometriosis. Kondisi tersebut terjadi saat jaringan yang membentuk lapisan dalam dinding rahim tumbuh di luar rahim.
Karena alasan ini pula, Halsey mengungkap pernah membekukan sel telurnya. Hal itu dia ceritakan saat tampil di The Doctors tiga tahun silam.
"Melakukan cadangan ovarium penting buat saya. Saya merasa cukup beruntung memilki pilihan itu, tapi saya tetap harus berusaha melindungi kesuburan saya dan kesehatan saya".
Halsey juga mengalami kesakitan nyaris setiap hari. Kondisi itu pun sempat membuatnya merasa tidak berdaya sebegai seorang perempuan.
Baca Juga: Weird Genius Gabung Label SIA dan Halsey
Dalam wawancara bersama The Guardian, dia mengatakan, “Itu yang paling tidak memadai yang pernah kurasakan. Di sini aku mencapai kehidupan yang tidak terkendali ini, dan aku tidak bisa melakukan satu hal yang secara biologis harus kulakukan di dunia ini".
Dia menambahkan, “Dengan endometriosis, sepertinya (menjadi ibu) adalah sesuatu yang akan terjadi pada saya. Itu keajaiban.”