Serupa Tapi Tak Sama, Ini Beda Nasi Padang dan Nasi Kapau

Jakarta - Sumatera Barat memiliki ragam kuliner yang lezat. Dua makanan yang paling terkenal dari daerah ini adalah nasi Padang dan nasi Kapau. Meski secara tampilan mirip, kedua makanan ini berbeda, lho. Berikut Urbanasia rangkum beberapa perbedaan nasi Kapau dan nasi Padang.
Asal Usul
Walaupun sama-sama berasal dari Sumatera Barat, asal usul nasi Padang dan nasi Kapau berbeda. Nasi Padang memiliki makna yang lebih luas, istilah ini dipakai untuk menyebut masakan Sumatera Barat meskipun bukan berasal dari Kota Padang. Sedangkan nasi Kapau berasal dari Nagari Kapau, sebuah desa di Kabupaten Agam.
Menu Makanan
Cara mudah mengenali nasi Kapau dan nasi Padang adalah dengan melihat menu yang disajikan. Tempat makan nasi Kapau yang biasa disebut lapau menyediakan menu - menu yang nggak bisa ditemukan di rumah makan Padang.
Dua menu spesial yang selalu ada di lapau nasi Kapau adalah gulai tambusu dan rendang daka-daka. Gulai tambusu adalah gulai usus sapi yang diisi tahu dan telur sehingga bentuknya lebih padat. S rendang daka-daka adalah singkong yang digoreng renyah dan dibumbui dengan dedak rendang.
Cara Penyajian
Di rumah makan Padang, pembeli akan disuguhi nasi dan banyak makanan di depan meja meski nggak memesannya. Dengan begini, mereka bisa bebas memilih lauk apa saja yang ingin dimakan.
Tapi jika ke lapau, penjual hanya akan menghidangkan makanan yang dipesan pembeli. Biasanya lauk-lauk di lapau ditata di meja kayu tinggi dan disusun bertumpuk.
Jenis Sayur
Perbedaan nasi Kapau dan nasi Padang juga bisa dilihat dari jenis sayuran yang dipakai, guys. Nasi Padang umumnya disajikan dengan gulai nangka muda dan daun singkong.
Beberapa rumah makan juga ada yang menambahkan irisan timun. Sementara nasi Kapau disajikan dengan gulai rebung, kacang panjang, dan daun lobak singgalang.