URsport

Dibantai di Kandang Sendiri, Bagaimana Nasib Ole Solskjaer di MU?

Gagas Yoga Pratomo, Senin, 25 Oktober 2021 14.33 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Dibantai di Kandang Sendiri, Bagaimana Nasib Ole Solskjaer di MU?
Image: Foto Ole Solskjaer (Instagram/official.solskjaer)

Jakarta - Lagi dan lagi, Manchester United (MU) harus menelan kekalahan dalam gelaran Liga Inggris musim ini. Tidak main-main, MU habis dibantai oleh Liverpool dengan skor akhir 5-0 di Old Trafford. 

Liverpool berhasil memporak porandakan MU sebagai tuan rumah pada pertandingan pekan ke-9 Liga Inggris, Minggu (24/10/2021). 

Akibat kekalahan ini, posisi Ole Solskjaer tentunya semakin terancam di MU. Pasalnya, dalam empat pertandingan terakhir Liga Inggris, MU masih belum berhasil mendapatkan hasil yang maksimal. 

Seperti diketahui, Ole masih memiliki kontrak di MU hingga tahun 2024 mendatang. Hal tersebut pernah dijelaskan beberapa waktu lalu oleh Gary Neville, mantan bek kanan MU, 19 Oktober lalu.

Meskipun begitu, posisi Ole belum tentu aman jika hasil pertandingan MU selalu berakhir buruk. Apalagi di luar sana banyak pelatih bintang yang sedang berstatus kosong seperti Zinedine Zidane dan Antonio Conte. 

Pasca kekalahan MU atas Liverpool malam tadi, hashtag #oleout kembali sempat meramaikan Twitter. Bukan cuma itu, nama Zidane dan Conte juga ikut menjadi trending. 

Setelah tim Urbanasia melakukan penelusuran, pembantaian yang terjadi pada MU semalam memicu kekesalan dan kekecewaan para penggemar, dan mereka menyampaikannya di Twitter.

Nama Zidane dan juga Conte ikut menjadi trending karena para fans MU yang menginginkan kedua pelatih tersebut segera menggantikan Ole sebagai pelatih MU. 

“Zidane ayok segera ke MU, Manchester united Membutuhkanmu,” cuitan salah satu netizen. 

“Udahlah lu sebagai legend sadar diri lah. Keluar gitu ketimbang Lu di caci maki sama fans klub sendiri yang besarin nama lu. Mending sadar akan permainan lu yang nggak jelas mainnya kek gimana, Zidane in / Conte in,” cuitan netizen lainnya dengan username @Mr_D_Russ. 

Selain nama Zidane dan Conte yang ikut menjadi trending akibat kekalahan MU, sempat viral juga raut wajah mantan pelatih MU, Sir Alex Ferguson, yang terlihat kecewa atas performa MU. 

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Sky Sports (@skysports)

Sir Alex Ferguson dalam video yang tersebar terlihat sempat menggeleng-gelengkan kepala. Di sisi lain, mantan pelatih Liverpool Sir Kenny Dalglish yang turut datang ke Old Trafford terlihat tertawa atas unggulnya Liverpool. 

Hingga saat ini, belum ada penjelasan resmi dari MU atas nasib Ole selanjutnya, namun dilihat dari hasil pertandingan MU di beberapa match terakhir membuat para fans MU menginginkan pelatih baru untuk MU.  

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait