Ide Kuliner Berbahan Dasar Indomie, Cocok buat Menu Akhir Bulan

Jakarta - 'Indomie Seleraaa Ku', guys kamu pasti udah nggak asing lagi kan sama tagline produk yang satu ini. Mie instan satu ini sangat terkenal di berbagai negara hingga mancanegara. Bahkan belum lama ini, indomie dinobatkan sebagai salah satu ramen atau mie terenak di dunia oleh LA Times.
Sejak awal kemunculannya, indomie menjadi salah satu merek mie instan yang paling banya di 'modifikasi' kreasi olahan yang unik, dari mulai resep rumahan sampai jadi menu andalan di kafe-kafe hits.
Berikut adalah ide kreasi hidangan unik berbahan dasar indomie yang bisa kamu coba buat di rumah nih, guys!
1. Bakwan Mie
Ilustrasi bakwan mie. (Pinterest/brilicious.brilio.net)
Bahan-bahan
1 bungkus mie instan goreng
1 butir telur
1 batang daun bawang yang sudah dipotong tipis-tipis
100gr tepung terigu
½ buah wortel yang sudah diserut
Garam secukupnya
Air secukupnya
Minyak goring secukupnya
Cara Membuat
1. Hancurkan mie instan terlebih dahulu, lalu rebus hingga matang.
2. Masukan telur,air, wortel dan bawang, gula, dan tepung kedalam mangkuk. Setelah itu, tambahkan bumbu mie instan tanpa saus dan kecap, aduk hingga merata.
3. Kemudian, tambahkan mie instan kedalam adonan tersebut. Masukan adonan mie yang dicetak dengan sendok, lalu goring dengan wajan yang berisi minyak panas. Jika sudah berubah warna, angkat lalu sajikan.
2. Mozarella Stik Mie
Ilustrasi stik mie. (Pinterest/ behance.net)
Bahan-Bahan
2 Bungkus mie instan
16 batang keju mozzarella
2 butir telur
100gr tepung terigu
4 sendok makan susu bubuk
Tepung roti untuk lapisan adonan (secukupnya)
Garam secukupnya
Cara Membuat
1. Hancurkan mie instan terlebih dahulu, lalu rebus hingga matang.
2. Tambahkan susu dan telur kedalam mangkuk besar, lalu kocok hingga merata. Lalu masukan mie kedalam campuran tadi, bersamaan dengan tepung dan garam. Aduk kembali hingga merata.
3. Masukan keju mozzarella ketengah adonan mie, lalu balut dengan tepung roti.
4. Siapkan wajan yang berisi minyak panas, goreng mozzarella stik mie hingga matang. Lalu sajikan.
3. Donat Indomie
Ilustrasi donat mie. (Pinterest/Cooking)
Bahan-Bahan
2 Bungkus mie instan
2 ½ sendok makan tepung terigu
1 butir telur ayam
1 bungkus kornet
Tepung panir secukupnya
Air secukupnya
Keju cheddar (parut secukupnya)
Minyak goreng secukupnya
Cara Membuat
1. Tumis kornet dengan sedikit minyak, goreng hingga berubah warna. Setelah itu campurkan keju parut, bumbu indomie dan telur ayam.
2. Rebus mie hingga matang. Tiriskan airnya, lalu masukkan ke dalam adonan kornet. Aduk hingga merata.
3. Masukan adonan indomie kedalam Loyang donat yang sudah diolesi minyak goreng tipis-tipis. Lalu kukus selama 10 menit.
4. Campurkan tepung terigu dengan sedikit air,lalu baluri donat mi dengan adonan tersebut.
5. Campurkan donat mi kedalam tepung panir, goreng hingga berwarna kuning keemasan. Lalu hidangkan.
Jadi lebih menarik dan menggoda, bukan? So kamu mau coba bikin dari mulai yang mana dulu nih Urbanreaders?