Tren Tas 2022, Mini Bag hingga Warna Terang

Jakarta – Mengoleksi tas menjadi hobi beberapa perempuan, terutama para pecinta fesyen. Memiliki beberapa tas dengan berbagai warna dan model jadi penunjang penampilan agar tidak ketinggalan tren.
Nah bicara soal tren, kolektor tas branded sekaligus founder Irresistible Bazaar, Marisa Tumbuan, membeberkan model tas yang paling dicari konsumen di tahun ini.
Menurut Marisa, tas dengan warna-warna mencolok kembali meramaikan pasar. Perpaduan dua hingga tiga warna mencolok atau color blocking juga cukup diminati.
“Kalau tren sekarang balik lagi ke warna terang ya. Kayak kuning, pink fuschia, atau hijau. Tapi warna-warna netral juga banyak dicari kayak hitam atau putih,” ujar Marissa.
“(tas) putih juga sekarang banyak dicari dan harganya jadi lebih mahalTerus color blok juga udah mulai keluar lagi,” lanjutnya.
Menurut Marisa, tren tas mini dan micro bag juga masih in, popularitasnya bahkan makin meningkat.
Sumber: Irresistible Bazaar di The Exhibition Hall West Mall Grand Indonesia/Griska Laras
“Tas kecil juga masih jadi favorit pecinta fashion tahun ini. Semakin kecil, harganya semakin mahal,” lanjutnya.
Irresistible Bazaar merupakan bazar tas branded preloved terpercaya yang terdiri dari ratusan tenant.
Tahun ini acara tersebut kembali digelar secara offline di The Exhibition Hall lantai 5 West Mall, Grand Indonesia. The Irresistible Bazaar berlangsung selama lima hari mulai tanggal 8 – 12 juni 2022 pukul 10.00 – 22.00 wib.