Suzy Siap Comeback dengan 'Satellite' Usai 4 Tahun Vakum Bermusik

Jakarta - Penyanyi sekaligus aktris Bae Suzy akan kembali bernyanyi setelah empat tahun sejak EP (mini album) terakhirnya, 'Faces of Love' pada 2018.
Hal tersebut diungkap Management SOOP, agensi Suzy, di media sosial mereka dengan merilis foto teaser single digital Suzy yang akan datang, 'Satellite'.
Mengutip AllKPop, single berjudul 'Satellite' ini merupakan kolaborasi dengan produser Kang Hyun Min. Suzy pun juga ikut andil dalam penulisan lirik lagu tersebut.
'Satellite' mengisahkan kerinduan dan kesetiaan yang terinspirasi dari lagu Inggris bergenre pop.
Selain menjadi awal kembali ke dunia tarik suara, 'Satellite' juga menjadi lagu pertama Suzy sejak berpisah dengan JYP Entertainment.
'Satellite' dikabarkan akan rilis pada 17 Februari 2022 pukul 18.00 KST atau 16.00 WIB.