URtainment

Syuting ‘Lara Ati’ Akan Dimulai, Bayu Skak Minta Restu Pemkot Surabaya

Nivita Saldyni, Kamis, 11 Maret 2021 16.00 | Waktu baca 3 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Syuting ‘Lara Ati’ Akan Dimulai, Bayu Skak Minta Restu Pemkot Surabaya
Image: Bayu Skak (kanan) bertemu Wali Kota Surabaya Armuji (dua dari kanan) di Balai Kota Surabaya, Rabu (10/3/2021). Sumber: Humas Pemkot Surabaya

Surabaya - Aktor sekaligus sutradara, Bayu Skak kembali memproduksi film bergenre drama komedi. Kali ini, Bayu memilih Kota Pahlawan, Surabaya sebagai lokasi syuting film terbarunya, 'Lara Ati'.

Nah karena lokasi syutingnya di Surabaya, Bayu dan tim baru saja 'kulonuwun' atau izin ke Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya nih, guys. Bayu dan tim pun telah mendapatkan restu dari Pemkot saat bertemu Wakil Wali Kota Surabaya Armuji, Rabu (10/3/2021) lalu.

“Mereka datang ke kantor saya dan kulonuwun karena mereka ingin membuat film yang proses syutingnya di Kota Surabaya dengan judul 'Lara Ati',” kata Armuji yang akrab disapa Cak Ji, dikutip dari rilis resminya, Kamis (11/3/2021).

Ia pun mengaku pihaknya dengan senang hati dan berterima kasih karena Bayu memilih Surabaya sebagai lokasi syuting proyek film terbarunya. Apalagi Bayu sudah tidak asing lagi di dunia perfilman Indonesia.

Sementara itu, Bayu mengaku bersyukur disambut baik oleh Pemkot Surabaya dan diizinkan menggarap proyek terbarunya di Ibu Kota Jawa Timur itu. 

Ia pun mengungkapkan pemilihan Kota Surabaya sebagai latar di proyek film terbarunya ini bukan tanpa alasan. Ia ingin membuat kesan kedaerahan menjadi keren lewat film ini yang sebelumnya telah sukses dilakukannya pada film 'Yowis Ben' dengan budaya Malang-nya. Sehingga saat mendapatkan kesempatan untuk kembali berkarya lewat film, Bayu pun ingin kembali mengangkat Jawa Timur.

“Dan Jawa Timur itu tidak lepas dari Surabaya-nya,” kata Bayu.

Untuk itu Bayu memastikan seluruh proses syuting film 'Lara Ati' akan dilakukan di Surabaya. Jadi siap-siap aja nih Urbanreaders melihat keunikan Surabaya dari berbagai sisi, mulai dari kulinernya, keseniannya, sampai ikon-ikon khas lainnya.

“Pemain-pemain filmnya juga banyak dari Surabaya, seperti Cak Kartolo, Cak Sapari, Ning Tini, dan Eko Londo," jelas Bayu.

1615452753-poster-film-Lara-Ati.jpgSumber: Poster film Lara Ati. Sumber: Instagram @laraati

Serunya lagi, para pemain lainnya seperti Tatjana Saphira, Sahila Hisyam, Indra Pramujito, Benedictus Siregar, Keisya Levronka, dan banyak lagi lainnya juga bakal menggunakan Jawa Timur-an. Sehingga mereka yang dari Jakarta saat ini masih belajar Bahasa Jawa Timur-an dengan intens. Wah makin penasaran nggak tuh?

Hal penting lainnya, sama seperti proses syuting film 'Yowis Ben 3' yang harus dilakukan di tengah pandemi, Bayu pun memastikan produksi film 'Lara Ati' akan menerapkan protokol kesehatan yang sangat ketat. Bahkan ia berencana mengatur lokasi syuting dalam tiga ring, yaitu ring satu, dua, dan tiga.

“Nah, ketika ring tiga itu orang luar tidak boleh masuk dan orang yang sudah berada di dalam, mau keluar juga susah, dan kami pastikan orang yang ada di dalam itu sudah di swab PCR tiga hari sekali,” pungkas Bayu.

Sampai saat ini para pemain dan kru film sedang mempersiapkan diri. Proses syuting sendiri dijadwalkan akan dimulai pada 15 Maret 2021 mendatang guys.

Bayu pun memastikan film ini bakal semakin mewarnai perfilman di Indonesia. Apalagi, nanti hampir 100 persen bahasa yang digunakan adalah Jawa Timur-an.

“Ini akan menjadi tontonan yang epic yang bisa mewarnai perfilman tanah air dengan nuansa Surabaya,” tutupnya. 

 

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait