URnews

Tambah Lagi, Korban Meninggal Tragedi Kanjuruhan Jadi 135 Orang

Nivita Saldyni, Senin, 24 Oktober 2022 11.10 | Waktu baca 1 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Tambah Lagi, Korban Meninggal Tragedi Kanjuruhan Jadi 135 Orang
Image: Kondisi pintu 13 Stadion Kanjurujan pascatragedi kericuhan pada 1 Oktober 2022 malam. (Siti Marsitol via Instagram @sejaraharema)

Malang - Satu lagi korban tragedi di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang pada 1 Oktober 2022 meninggal dunia. Sehingga kini total korban meninggal dunia mencapai 135 orang. 

"Iya benar, (korban) meninggal pukul 22.50 WIB tadi malam," kata Kepala Sub Bagian (Kasubbag) Humas RSUD Saiful Anwar Malang Dony Iryan Vebry Prasetyo, dikutip dari Antara, Senin (24/10/2022).

Dony menyebut, korban yang meninggal itu atas nama Farzah Dwi Kurniawan (20). Korban merupakan warga Kelurahan Mojolangu, Kecamatan Lowokwaru, Kota Malang, Jawa Timur. 

Farzah sempat menjalani perawatan intensif di fasilitas Incovit RSUD Saiful Anwar sebelum akhirnya menghembuskan napas terakhir. 

RSUD Saiful Anwar sebelumnya juga telah melaporkan adanya dua pasien lain dari tragedi Kanjuruhan yang meninggal dunia setelah menjalani perawatan. 

Mereka adalah Reivano Dwi Afriansyah (17) warga Kabupaten Malang dan Andi Setiawan (33) warga Kota Malang.

Sebelumnya, kericuhan terjadi usai pertandingan Arema FC vs Persebaya Surabaya di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang pada 1 Oktober 2022. 

Kekalahan Arema FC memicu sejumlah suporter turun dan masuk ke area lapangan. Kemudian aparat menembakkan gas air mata sehingga suporter panik dan saling berdesakan untuk keluar stadion. 

Akibatnya, ratusan orang dilaporkan luka-luka dan 135 orang meninggal dunia. 

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait