Beautydoozy

Tampil Unik, Bentuk Alis dengan Metode Golden Ration Yuk!

Kintan Lestari, Selasa, 27 September 2022 10.46 | Waktu baca 3 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Tampil Unik, Bentuk Alis dengan Metode Golden Ration Yuk!
Image: Anastasia Beverly Hills Golden Ratio Eyebrow Shaping Method. (Dok. Anastasia Beverly Hills)

Jakarta - Struktur wajah seseorang tentu berbeda-beda. Oleh karena itu, untuk menonjolkan kecantikan seseorang maka harus mengikuti keunikan struktur wajah setiap individu. Itulah visi yang dibawa merek kosmetik asal Amerika Serikat, Anastasia Beverly Hills (ABH).

Anastasia Beverly Hills memiliki teori bahwa kecantikan itu adalah tentang sebuah keseimbangan daripada kesempurnaan. Maka dari itu, Anastasia Soare selaku founder Anastasia Beverly Hills yang dikenal juga dengan 'Eyebrow Queen' mengembangkan Golden Ratio Eyebrow Shaping Method yang dipatenkan dalam sebuah aplikasi untuk menonjolkan fitur unik di setiap individu.

Menurutnya, alis adalah titik awal yang penting. Dengan lengkungan yang dibangun dengan sempurna, fitur wajah lainnya akan langsung menonjol juga dan menjadi fokus. Dengan metode tersebut, Soare bertujuan menghadirkan rasa keseimbangan, simetri, dan proporsi pada setiap wajah individu.

Soare percaya bahwa alis harus dibentuk secara berbeda sesuai dengan struktur wajah masing-masing individu. Untuk mendapatkan Golden Ratio Brow, merek kosmetik tersebut menghadirkan tiga produk alis unggulan mereka, yaitu Dipbrow Pomade, Brow Wiz, dan Brow Freeze. Tiga produk tersebut dapat membantu kamu mendapatkan beragam tampilan alis. 

Dipbrow Pomade merupakan pomade dengan pigmen yang penuh dan tahan air yang mengikuti arah alami rambut dan dapat menyatu dengan mulus, sehingga memberikan tampilan alis yang lebih penuh. Meskipun tahan air, tapi formulanya memberikan waktu untuk menyatu ke kulit, sebelum akhirnya mengering menjadi hasil akhir yang matte. Ketika diaplikasikan dengan metode Golden Ratio, formula ini menciptakan tampilan sempurna pada alis. Untuk hasil terbaik, kamu bisa gunakan Brush 14 untuk pengaplikasiannya.

1664249545-ABH-alis.jpgSumber: Produk alis dari Anastasia Beverly Hills. (Dok. Anastasia Beverly Hills)

Buat pemula yang takut menggunakan Dipbrow Pomade karena khawatir dengan pigmentasinya, kamu bisa menggunakan Brow Wiz yakni pensil alis ultra-tipis yang dapat menguraikan dan mendefinisikan alis dengan presisi. Produk ini cocok untuk menguraikan dan menambahkan detail yang tepat, menambahkan tekstur yang terlihat lebih alami pada alis. 

Tips untuk mendapatkan tampilan alis terbaik dengan menggunakan Brow Wiz adalah dengan mengaplikasikannya searah dengan pertumbuhan rambut dan memilih warna yang lebih terang dari warna rambut kamu. So, buat kamu yang suka tampilan natural maka Brow Wiz adalah pilihan tepat untukmu, sementara kalau kamu berani tampil bold maka Dipbrow Pomade jadi solusinya.

Lalu kalau kamu ingin tampilan bulu alis yang rapi dan feathery, kamu dapatbisa menggunakan item terlaris terbaru dari Anastasia Beverly Hills yakni Brow Freeze, yang merupakan styling wax yang bisa dipasangkan dengan aplikator Brow Freeze. 

Styling wax ini akan membantu kamu membentuk dan menahan rambut alis sepanjang hari. Dengan demikian, alis yang tampak lebih penuh dan mudah diatur bisa kamu dapatkan secara instan. Cara penggunaannya juga mudah. Cukup oleskan
wax ke alis bersih dengan gerakan ke atas menggunakan sisi spatula dari aplikator dan tekan perlahan alis yang terangkat ke kulit. Kamu bisa menggunakan Brow Wiz untuk menambahkan warna sebelum membentuk alis dengan Brow Freeze.

Ketiga produk alis dari Anastasia Beverly Hills tadi tersedia secara eksklusif di Sephora Indonesia. Untuk harganya beragam ya, Guys. Dipbrow Pomade serta Brush 14 dibanderol Rp 375.000, Brow Wiz dibanderol Rp 418.000, Brow Freeze dibanderol Rp 439.000, dan aplikator Brow Freeze dibanderol Rp 321.000.

 

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait