URtech

3 Cara Mudah Hapus Akun Telegram Permanen

Tim Urbanasia, Selasa, 17 Januari 2023 08.08 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
3 Cara Mudah Hapus Akun Telegram Permanen
Image: Ilustrasi telegram. (beeboom)

Jakarta - Telegram merupakan aplikasi pengirim pesan yang dapat digunakan di ponsel maupun laptop. Jika akun dari aplikasi tersebut sudah tidak digunakan, lebih baik menghapusnya agar tidak disalahgunakan.

Mirip seperti WhatsApp, telegram juga memiliki fitur seperti panggilan suara, panggilan video, mengirim foto atau video dan masih banyak lagi. 

Telegram dikenal lebih mementingkan keamanan dan privasi penggunanya. Maka dari itu tidak sedikit orang yang menggunakan Telegram. Namun, beberapa orang pasti memiliki alasan untuk menghapus akunnya.

Cara Hapus Akun Telegram secara Permanen

Setelah menghapus akun, Telegram akan memberikan waktu untuk kalian jika berubah pikiran dan tetap ingin menggunakan akun tersebut. Namun jika sudah lewat dari waktu yang diberikan, akun akan terhapus secara permanen. 

Nah menghapus akun Telegram bisa dilakukan dari perangkat apapun yang kamu gunakan, mulai dari iOS/iPhone, Android, maupun laptop/PC. Berikut ulasannya.

Hapus Akun Telegram dari iOS/iPhone

Berikut langkah-langkah cara hapus akun Telegram menggunakan IOS:

1. Buka aplikasi Telegram.

2. Pilih Settings di pojok kanan bawah layar.

3. Lalu klik Privacy and Security.

4. Setelah itu pilih If Away For.

5. Selanjutnya pilih Delete Account Now. Kamu juga bisa menentukan durasi penghapusan akun mulai dari 1 bulan, 3 bulan, 6 bulan, dan satu tahun.

Hapus Akun Telegram dari Android.

Tidak jauh berbeda dengan iOS, berikut adalah langkah-langkah cara hapus akun Telegram menggunakan Android:

1. Buka aplikasi Telegram.

2. Masuk akun dan pilih ikon garis tiga di bagian kiri atas layar.

3. Lalu pilih Settings.

4. Kemudian pilih Privacy and Security.

5. Selanjutnya klik Delete Account Now untuk hapus permanen. Kamu juga bisa menentukan durasi penghapusan akun mulai dari 1 bulan, 3 bulan, 6 bulan, dan satu tahun.

Hapus Akun dari Laptop

Penghapusan akun Telegram dapat dilakukan di laptop dengan cara membuka laman

https://my.telegram.org/auth. Berikut langkah-langkahnya:

1. Buka situs https://my.telegram.org/auth di laptop.

2. Masukkan nomor telepon yang digunakan untuk membuat akun Telegram.

3. Masukan kode berupa angka dan huruf yang diberikan Telegram ke akun Telegram.

4.Jika sudah, Klik ‘Delete Account’ dari Telegram Core.

5. Tulis alasan mengapa ingin menghapus akun dan konfirmasi jika sudah setuju.

6. Lalu akan muncul ‘Yes, delete my account’.

Begitulah cara menghapus akun Telegram melalui beberapa perangkat. Semoga membantu ya!

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait