URguide

'The Conjuring 3' Lagi Tayang, Ini 5 Kasus Terkenal Ed dan Lorraine Warren

Kintan Lestari, Kamis, 3 Juni 2021 17.21 | Waktu baca 3 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
'The Conjuring 3' Lagi Tayang, Ini 5 Kasus Terkenal Ed dan Lorraine Warren
Image: Vera Farmiga dan Patrick Wilson memerankan Ed dan Lorraine Warren di film The Conjuring. (Instagram @theconjuring)

Jakarta - 'The Conjuring 3: The Devil Made Me Do It' kini tengah tayang di bioskop Tanah Air.

Di film ketiganya, ceritanya masih diangkat berdasarkan pengalaman langsung pasangan Ed Warren dan Lorraine Warren.

Kali ini pasangan Warren berusaha mengungkap misteri pembunuhan seorang pria bernama Alan Bono. Alan yang merupakan seorang tuan tanah tewas setelah ditusuk sebanyak 20 kali.

Dalam kasus ini, remaja laki-laki bernama Arne Cheyenne Johnson yang bekerja dengan korban diputuskan sebagai pelaku pembunuhan Alan.

Namun, Arne tidak mengakui kesalahan yang ia perbuat. Pengacara membelanya dengan alasan kerasukan iblis. Kasus tersebut menjadi perbincangan hangat pada tahun 1981 di Amerika Serikat.

Selain kasus ini, pasangan Ed dan Lorraine Warren juga punya kasus terkenal lain yang mengguncang publik. Apa saja?

1. Annabelle

Kasus yang satu ini sangat populer. Bahkan bonekanya sering jadi inspirasi untuk film horor.

Kasusnya bermula dari mahasiswi keperawatan bernama Donna yang menerima sebuah boneka Raggedy Ann. 

Saat memilikinya, Donna sadar boneka miliknya itu sering berpindah tempat. Sadar ada yang aneh, Donna membawa boneka tersebut ke Ed dan Lorraine.

Hasilnya, boneka tersebut dikatakan dirasuki oleh sosok jahat bernama Annabelle Higgins. Saat ini boneka tersebut disimpan di Occult Museum milik pasutri Warren di Connecticut.

2.Enfield

Urbanreaders yang sudah nonton film 'The Conjuring 2' pasti tahu gambaran kasus ini. 

Sebuah keluarga yang tinggal di Enfield suburb, London, mengalami kejadian poltergeist, yakni situasi saat barang-barang bergerak sendiri di dalam rumah mereka.

Tak hanya itu, putri bungsu mereka, Janet, juga diganggu roh jahat yang menyerupai sosok pria tua.

3. Amityville

Sama seperti Annabelle, kasus Amityville juga sering diadaptasi jadi film horor. Dan ini jadi pembuka film 'The Conjuring 2'.

Pada tahun 1974, seorang pemuda bernama Ronald DeFeo Jr. membantai enam anggota keluarganya di rumahnya yang berada di 112 Ocean Avenue, Amityville, Long Island, New York. 

Setelah pembantaian itu, muncul keluarga baru yang menempati rumah tersebut, yakni George dan Kathy Lutz serta 3 anak mereka.

Selama tinggal di Amityville, keluarga tersebut sering mengalami kejadian supranatural hingga akhirnya memutuskan pindah dari sana.

4. Snedeker

Buat yang pernah nonton film 'The Haunting in Connecticut', itu adalah adaptasi dari investigasi dari suami istri Warren yang terjadi tahun 1986.

Pasangan Carmen dan Al Snedeker, beserta anak-anaknya, sering diganggu oleh makhluk halus sampai kejadian poltergeist di rumah mereka.

Tidak tahan menghadapi hal tersebut, mereka memanggil Ed dan Lorraine. Dari penyelidikan suami istri Warren, terungkap rumah yang ditinggali Snedeker dibangun di bekas rumah duka.

5. Smurl

Ed dan Lorraine Warren juga menyelidiki kasus keluarga yang diganggu makhluk halus yakni kasus keluarga Smurl yang terjadi pada 1974.

Keluarga tersebut pindah ke sebuah rumah yang berada di West Pittson, Pennsylvania. Namun di rumah barunya, mereka justru mendapat pengalaman yang tidak menyenangkan berupa teror makhluk halus.

Sering ada bau menyengat, bayangan hitam, sampai suara ketukan di rumah tersebut. Tidak tahan dengan hal tersebut, keluarga Smurl meminta bantuan Ed dan Lorrainer Warren.

Dari hasil investigasi keduanya, terungkap kalau ada empat roh yang menghantui di rumah keluarga Smurl.

 

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait