URsport

Timnas Jerman Umumkan Skuat Piala Dunia 2022 di Qatar

Ardha Franstiya, Kamis, 10 November 2022 21.11 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Timnas Jerman Umumkan Skuat Piala Dunia 2022 di Qatar
Image: Ilkay Gundogan masuk dalam skuat Timnas Jerman untuk Piala Dunia 2022 Qatar. (Instagram @dfb_team)

Jakarta - Pelatih Tim Nasional (Timnas) Jerman Hansi Flick mengumumkan skuat Timnas Jerman untuk Piala Dunia 2022 di Qatar yang akan dimulai Minggu (20/11) mendatang.

Flick memanggil pemain muda sensasional Borussia Dortmund berusia 17 tahun Youssoufa Moukoko dalam skuat Piala Dunia mereka. Bek veteran Mats Hummels tidak dipanggil oleh Flick, lalu kapten Dortmund Marco Reus dipastikan absen karena mengalami cedera serius.

"Mats sepenuhnya fit dan dalam performa yang sangat baik. Namun, tim pelatih kami memutuskan untuk memanggil pemain yang lebih muda. Fokusnya lebih pada masa depan," kata Flick, mengutip Mirror, Kamis (10/11/2022).

Penyerang berusia 18 tahun, Youssoufa Moukoko menjadi pemain kejutan yang dibawa Flick ke Qatar. Moukoko telah mencetak enam gol dalam lima pertandingan internasional U-21, memiliki enam gol dalam 13 pertandingan Bundesliga.

Moukoko dipanggil sebagai pengganti Timo Werner yang dipastikan absen karena cedera. Sementara, di sisi lain, pahlawan kemenangan Jerman di final Piala Dunia 2014, Mario Goetze masuk dalam daftar skuat Flick untuk Piala Dunia 2022 setelah berhasil menemukan kembali performa terbaiknya sejak bermain untuk Eintracht Frankfurt.

"Dia pesepakbola brilian yang memiliki kemampuan untuk menginspirasi," kata Flick.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait