URnews

Tips Tingkatkan Penjualan dengan Bantuan Influencer Ala Awkarin

Shelly Lisdya, Senin, 16 November 2020 16.35 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Tips Tingkatkan Penjualan dengan Bantuan Influencer Ala Awkarin
Image: Diskusi 'Tips and Trik Pengembangan Bisnis Online dengan Influencer di webinar Wellshared Fest 2020. (Zoom Wellshared Fest 2020)

Jakarta - Untuk mendongkrak usaha yang sedang digeluti, saat ini banyak pelaku UMKM yang menggunakan jasa influencer. 

Terlebih, apabila influencer tersebut memiliki jumlah follower yang banyak, otomatis akan berdampak pada penjualan. 

Namun, hingga saat ini masih banyak pelaku UMKM yang salah dalam memilih influencer. Untuk itu, Founder A-Team, Karin Novilda atau dikenal dengan Awkarin membagikan tips and trik dalam memilih influencer. Apa saja?

1. Branding Image

Apa sih brand yang akan dipasarkan? Pertama adalah, pelaku UMKM harus mengenali dulu brand apa yang akan dipasarkan, ketika sudah mengenali brand, ada beberapa pertimbangan untuk memilih influencer atau pun selebgram.

"Branding image atau influencer ini seperti apa, misalnya aku punya brand hijab, pastinya aku pilih orang yang backgroundnya pakai hijab. Nggak mungkin pilih Awkarin," katanya dalam diskusi 'Tips and Trik Pengembangan Bisnis Online dengan Influencer di webinar Wellshared Fest 2020, Senin (16/11/2020).

2. Engagement

Kedua adalah engagement (keterikatan) antara publik figur dengan followernya. Hal ini bisa menjadi tolak ukur bagaimana promosi produk dapat menyentuh calon konsumen.

"Apakah mereka punya follower atau like banyak, itu tergantung keinginan mereka. Itu menjadi suatu ukuran untuk online shop itu sendiri. Kemudian minat pada suatu gaya. Harus bisa melihat influencer ini seperti apa," tambahnya.

3. Umur 

Meski terlihat sepele, pelaku UMKM harus dapat memilih influencer yang umurnya sesuai dengan barang yang akan dipasarkan atau dijual. 

"Menjadi ukuran dan pertimbangan yang harus jelas. Misal mau endorse barang-barang bayi, nggak mungkin juga dong endorse ke aku. Bisa ke Tasya Farasya atau yang lainnya yang mereka memiliki anak," terangnya.

4. Anggaran

Terpenting dalam meningkatkan penjuakan dengan memilih influencer sebagai jasa promosi, pelaku UMKM harus memilih influencer dengan menyesuaikan anggaran yang ada.

"Pelaku UMKM harus mengerti perbedaan micro influencer atau makro influencer, karena mereka sangat berbeda dalam hal pembayaran. Makro justru lebih mahal dibanding dengan mikro influencer. Untuk itu, siapkan anggaran kalian jika ingin menggunakan jasa influencer," tandasnya.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait