URsport

Tottenham Hotspur Menang, Kok Hugo Lloris dan Son Malah Berantem?

Rezky Maulana, Selasa, 7 Juli 2020 15.57 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Tottenham Hotspur Menang, Kok Hugo Lloris dan Son Malah Berantem?
Image: Hugo Lloris dan Son Heung-min. (standard.co.uk)

London - Tottenham Hotspur memang berhasil mengalahkan Everton dengan skor 1-0. Tapi, kemenangan itu diwarnai keributan antara kapten Hugo Lloris dan Son Heung-min. Lo, kenapa?

Spurs menjamu Everton di Tottenham Hotspur Stadium, Selasa (7/6/2020) dini hari WIB. Tiga poin dibutuhkan Spurs untuk menjaga kans lolos ke kompetisi Eropa musim depan.

Everton yang meningkat di bawah asuhan Carlo Ancelotti jelas jadi ujian untuk Spurs yang performanya masih naik-turun sepanjang musim ini, terutama sejak dilatih Jose Mourinho. Menurunkan tim terbaiknya, Spurs menyerang Everton.

Mereka tak membiarkan The Toffees mengembangkan permainan sebelum akhirnya kebuntuan pecah pada menit ke-24. Michael Keane yang coba menghalau tembakan Giovani Lo Celso malah mengarahkannya ke gawang sendiri dan tak bisa dihalau Jordan Pickford.

Everton coba membalas tapi usaha mereka hingga pertandingan berakhir sia-sia dan Spurs tetap keluar sebagai pemenang dengan skor 1-0. Spurs dengan tambahan tiga poin ini naik ke posisi kedelapan klasemen dengan 48 poin dari 33 pertandingan, selisih tujuh poin dari posisi kelima.

Kemenangan yang melegakan Tottenham karena mereka lagi dkiritik karena performa buruk musim ini. Tapi, di balik kemenangan ini menyisakan cerita tak mengenakkan kala Lloris selaku kapten tim bertengkar dengan Son saat jeda pertandingan.

Lloris dan Song malah saling dorong saat berjalan ke ruang ganti. Kabarnya Lloris tak senang dengan Son yang tak mendengarkan arahannya untuk membantu pertahanan. Lloris mendorong Son yang berujung keributan.

Son lantas balas mendorong Lloris sebelum akhirnya dipisahkan oleh Giovani Lo Celso, Ben Davies, dan Moussa Sissoko. Son dan Lloris akhirnya digiring masuk ke lorong. Untungnya setelah pertandingan Son dan Lloris sudah berdamai dan berpelukan.

"Itu indah. Itu mungkin hasil dari pertemuan kami," ujar Mourinho kepada Sky Sports.

"Kalau Anda ingin menyalahkan seseorang, salahkan saya. Saya kritis kepada para pemain saya, mereka tidak cukup kritis kepada dirinya sendiri. Saya meminta mereka untuk lebih saling menuntut," sambungnya.

"Son adalah anak yang hebat, semua menyukai Son tapi kapten memberi tahu dia agar melakukan lebih lagi dan memberi lebih untuk tim."

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait