URoto

Toyota Siap Produksi Kendaraan Berbasis Energi Terbarukan di Indonesia

Fitri Nursaniyah, Selasa, 11 Oktober 2022 18.33 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Toyota Siap Produksi Kendaraan Berbasis Energi Terbarukan di Indonesia
Image: PIXABAY/Cicero7

Jakarta - Pemerintah mencanangkan Net Zero Emission (NZE) atau netralitas karbon pada 2060 mendatang. Meski masih puluhan tahun lagi, beragam cara sudah dilakukan untuk mencapai mimpi tersebut.

Diwujudkannya cita-cita NZE sendiri tak lepas dari dukungan banyak pihak, termasuk PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) yang akan memberikan dukungan lewat produksi kendaraan ramah lingkungan.

Direktur Hubungan Eksternal TMMIN, Bob Azam mengatakan pihaknya siap memproduksi mesin kendaraan berbasis energi terbarukan etanol di Indonesia.

Bahan bakar dari etanol sendiri adalah energi terbarukan di samping Biodiesel (B30) yang merupakan campuran BBM dengan minyak sawit mentah (CPO).  

"Kami punya teknologinya," ucapnya saat seminar di Institut Teknologi Sepuluh November (ITS), Surabaya, Selasa (11/10/2022) melansir ANTARA.

Toyota ngaku punya banyak teknologi lingkungan yang bisa disesuaikan dengan campuran energi sesuai kebijakan Indonesia. Mereka punya kendaraan hybrid, kendaraan listrik, hingga kendaraan hidrogen.

Kendaraan Hybrid ini, kata Bob, bisa memangkas penggunaan BBM hingga 50 persen.

Di samping itu, Bob juga mengungkap bahwa pengembangan ekosistem kendaraan listrik perlu dilakukan di lokasi tertentu, misalnya di Nusa Dua Bali. Hal ini agar sekaligus bisa jadi sarana sosialisasi kendaraan ramah lingkungan di kawasan tersebut.

"Selain itu agar biaya infrastrukturnya tidak terlalu mahal," kata dia membeberkan alasan lain.

Bob pun menyinggung perlunya peran besar Pemerintah dalam peralihan ke kendaraan listrik untuk mencapai NZE 2060. Contohnya memberikan insentif kendaraan dan cashback pembelian kendaraan listrik seperti di Amerika Serikat, Cina, dan Thailand.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait