URtech

Twitter Hadirkan Fitur Podcast di Space

Shinta Galih, Jumat, 26 Agustus 2022 21.19 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Twitter Hadirkan Fitur Podcast di Space
Image: Twitter Podcast (Foto: TechnoBlender)

Jakarta - Twitter mengumumkan akan menghadirkan podcast.  Fitur baru ini nantinya menjadi bagian dari layanan Space.

“Kami mengintegrasikan podcast ke Twitter sebagai bagian dari Tab Spaces kami yang baru didesain ulang. Kami tahu bahwa beberapa diskusi membutuhkan lebih dari 280 karakter, dan mendekatkan orang dengan ide, konten, serta pembuat konten yang mereka kenal dan sukai adalah inti dari Twitter di mana pun percakapan berlangsung," kata Twitter dikutip dari blognya.

Nantinya pengguna hanya perlu mengetuk tab Space, dan pilih tombol play dan go apabila mau mendengarkan podcast. Desain tab Spaces baru ini membagi konten audio dalam kategori News, Music, Sports, dan lainnya.

Alhasil pendengar Twitter akan dapat dengan mudah mengakses pilihan Spaces langsung dan rekaman yang lebih personal yang membahas topik paling relevan bagi mereka.

Tidak hanya itu, hub tersebut juga nantinya akan menampilkan podcast paling populer serta menarik secara global.

Nantinya pengguna juga bisa memberikan feedback apabila konten podcast itu sekiranya kurang menarik.

Twitter memberikan opsi jempol ke atas dan ke bawah agar mereka bisa menyesuaikan konten podcast yang direkomendasikan.

Tab Spaces baru yang berisi podcast ini bakal tersedia ke beberapa pengguna Twitter secara global, yang memakai aplikasi berbahasa Inggris, baik itu di iOS maupun Android.

"Dari Spaces dan podcast hingga newsletters dan Notes, kami bekerja setiap hari untuk meningkatkan cara orang terhubung dengan kreator konten dan menjadikan Twitter sebagai tempat percakapan paling menarik di dunia," pungkas Twitter.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait