URnews

Virtual Event Pasar Sakti Hadirkan Pembicara dan Konsep yang Menarik

Deandra Salsabila, Rabu, 21 Juli 2021 19.27 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Virtual Event Pasar Sakti Hadirkan Pembicara dan Konsep yang Menarik
Image: Virtual event Pasar Sakti. Sumber: Instagram/pasarsakti

Jakarta - Pandemi membuat hampir seluruh sektor terkena dampak. Beberapa di antaranya adalah UKM dan para pekerja yang terkena PHK. Nah, buat kamu para job seeker serta pegiat UKM dan tertarik untuk belajar banyak soal bagaimana bisnis kamu untuk tidak hanya bertahan, namun juga berkembang di tengah masa sulit ini, jangan khawatir! 

i-solution bekerja sama dengan Link Net yang akan mewadahi pertemuan antara para pelaku usaha unit kecil dan menengah, pemerintah, dan pencari kerja di satu platform dalam sebuah event bernama Pasar Sakti. Mengusung tema 'Pasar Sakti: Shop and Share Awesome Knowledge - Things and Inspiration', event ini akan diselenggarakan dengan konsep virtual festival dan job fair dalam animasi 3D. Selain itu, acara ini juga menyediakan berbagai webinar, talk show, dan workshop, lho!

Selain itu, kamu juga bisa menambah ilmu karena di Pasar Sakti akan diisi dengan serangkaian webinar bertema Fight Back yang dirancang dan didedikasikan bagi seluruh UKM di Indonesia. Rangkaian webinar ini juga akan memberikan beragam materi yang meliputi; people, process, dan technology, yang diisi oleh puluhan pembicara ahli serta praktisi dari bidang terkait, seperti: Nicky Clara, Edward Suhadi, Handoko Hendroyono, Helga Angelina, Parlindungan Marpaung, dan lainnya.

Webinar ini akan menjadi wadah bagi seluruh partisipan untuk berbagi informasi, wawasan, serta pengalaman dalam mengembangkan bisnis UKM maupun komersial, yang diharapkan dapat membantu para pelaku usaha untuk menghadapi tantangan dan terus berkembang di tengah masa pandemi seperti saat ini.

Event Pasar Sakti juga menghadirkan berbagai pembicara ternama yang terdaftar dalam Speakers - VIP, yaitu Sandiaga Uno, sebagai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, juga Nadiem Makarim sebagai Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi.

Virtual event Pasar Sakti akan berjalan selama tujuh hari, yaitu mulai 26 Juli 2021 hingga 1 Agustus 2021. Dalam setiap harinya, akan ada tema yang dibawakan. Acara ini juga akan menargetkan 10.000 pengunjung dan akan ada lebih dari 100 UKM dan perusahaan.

Untuk kamu yang tertarik ikutan, kamu dapat melakukan pembelian tiket melalui contact person di nomor 08777664539 (Olivia). Jangan sampai terlewat dan tunggu info lebih lanjutnya di Urbanasia, ya!

 

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait