URnews

Waduh! Data 279 Juta Penduduk Indonesia Dijual Hacker

Afid Ahman, Kamis, 20 Mei 2021 15.06 | Waktu baca 1 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Waduh! Data 279 Juta Penduduk Indonesia Dijual Hacker
Image: Ilustrasi data. (Pixabay)

Jakarta - Data 279 juta penduduk Indonesia dijual oleh hacker di forum dark web.

Jual-beli data ini pun ramai diperbincangkan di laman Twitter, salah satunya oleh akun @ndagels.

"Hayoloh kenapa ga rame ini data 279 juta penduduk indonesia bocor dan dijual dan bahkan data orang yg sudah meninggal, kira - kira dari instansi mana?," ujarnya.

Semua data tersebut pertama kali diunggah oleh seseorang dengan username Kotz di di Raid Forum pada 12 Mei. Dia mengklaim data tersebut mencakup penduduk Indonesia yang saat ini masih hidup hingga yang telah meninggal dunia.

Isi data sendiri mencakup nomor KTP, gaji, nomor telepon, alamat dan email.  Dalam forum ini disebutkan bahwa satu juta data sebagai contoh dapat diakses secara gratis dan tanpa kata sandi khusus. 

"Satu juta data contoh gratis untuk tes. Seluruhnya ada 279 juta dan 20 juta memiliki foto pribadi," tulis akun Kotz. 

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait