Wah 'BLACKPINK' Bakal Tampil Lagi di 'Running Man', BLINK!

Jakarta - BLACKPINK saat ini tengah memanjakan penggemarnya di seluruh dunia.
Usai merilis album studio pertamanya, BLACKPINK juga akan tampil di variety show SBS, Running Man.
Hari ini (6/10/2020), YG Entertainment selaku agensi mengungkapkan bahwa Jisoo, Rose, Lisa, dan Jennie tengah berpartisipasi dalam rekaman acara minggu ini.
Meski demikian, belum diketahui kapan Running Man episode BLACKPINK ini akan disiarkan di saluran SBS.
Grup beranggotakan empat member ini pernah jadi bintang tamu di acara Running Man pada Desember 2016 lalu. Setelah tiga tahun 10 bulan, BLINK bisa melihat kembali idola mereka jadi bintang tamu di program tersebut.
BLACKPINK sendiri baru saja merilis album lengkap pertama mereka 'THE ALBUM', yang mencakup lagu utama 'Lovesick Girls'.
Grup asuhan YG Entertainment ini juga tanggal 14 Oktober mendatang akan menyapa BLINK lewat film dokumenter 'BLACKPINK: Light Up the Sky' yang akan tayang di Netflix.