URstyle

Wahana Pengabdi Setan Teror Warga Jakarta, Berani Uji Nyali? 

Griska Laras, Minggu, 17 Juli 2022 14.39 | Waktu baca 2 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
Wahana Pengabdi Setan Teror Warga Jakarta, Berani Uji Nyali? 
Image: Poster film 'Pengabdi Setan 2: Communion' (instagram/@jokoanwar)

Jakarta – Perilisan Pengabdi Setan 2: Communion’ sangat ditunggu para penggemar film horor lokal di Indonesia. Film garapan sutradara Joko Anwar tersebut baru akan tayang 4 Agustus mendatang. 

Tapi sebelum nonton filmnya, kamu bisa lebih dulu menguji nyali di Wahana ‘Pengabdi Setan 2: Teror Ibu Sepanjang Masa’, Urbanreaders. Lokasinya ada di Lantai 2 Mall of Indonesia (MOI). 

Di wahana ini, pengunjung akan diajak menjelajah sembilan ruangan dengan nuansa mencekam. Tiap ruangan dibuat semirip mungkin dengan scene yang ada dalam film Pengabdi Setan 2 sehingga pengunjung bisa merasakan langsung peristiwa menegangkan yang dialami para karakter.

Tak hanya itu, pengunjung juga harus memecahkan misteri untuk bisa pindah dari ruangan satu ke ruangan lainnya. 

Untuk merasakan sensasi mendebarkan di wahana ini, kamu perlu merogoh kocek Rp 50 ribu. Tiketnya bisa dibeli langsung (on the spot) atau melalui aplikasi Tiket.com. 

Wahana Pengabdi Setan 2 Communion berlangsung pada 16 Juli — 28 Agustus 2022. Wahana rumah setan ini buka setiap hari pukul 12.00 – 21.00 WIB dan 14.00 – 21.00 WIB khusus hari Jumat. 

Sementara itu, film ‘Pengabdi Setan 2: Communion’ akan melanjutkan cerita dari season pertama. Di akhir film sebelumnya dikisahkan Rini dan keluarga pindah dari desa ke apartemen setelah kematian ibu. Namun teror terhadap keluarganya masih terus berlanjut. 

Cerita Pengabdi Setan 2: Communion juga akan berfokus pada kisah ibu yang terlibat dalam sekte penyembah setan. 

 
 
 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

A post shared by Mall of Indonesia - MOI (@mallofindonesia)

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait