URtech

WhatsApp Bakal Bisa Kirim Video Berkualitas Tinggi

Afid Ahman, Sabtu, 3 Juli 2021 09.13 | Waktu baca 1 menit
WhatsApp ShareFacebook ShareTwitter ShareLinkedin Share
WhatsApp Bakal Bisa Kirim Video Berkualitas Tinggi
Image: Ilustrasi Whatsapp (Pixabay-antonbe)

Jakarta - Lagi, WhatsApp menyiapkan fitur baru yang bakal berguna bagi penggunanya. Fitur tersebut memungkinkan pengguna mengirim video berkualitas tinggi.

Mengacu laporan WABetaInfo, WhatsApp tengah menguji fitur baru yang disebut Video Upload Quality. 

Saat ini fitur tersebut telah tersedia di WhatsApp versi beta 2.21.14.6 untuk perangkat Android.

Dengan fitur Video Upload Quality ini pengguna disodorkan tiga opsi pilihan untuk membagikan video. Ada Auto (recommended), Best quality, dan Data saver.

Bila memilij Auto, algoritma WhatsApp akan menentukan kompresi terbaik dalam mengirim video. 

Sementara memilih Best quality, video yang dikirim akan beresolusi tertinggi. Namun video yang dikirim tidak boleh lebih dari 16 MB.

Sedangkan Data Saver memungkinkan pengguna mengirim video resolusi lebih rendah untuk menghemat penggunaan data.

Apapun opsi pengiriman yang dipilih, durasi video dibatasi hingga tiga menit.

Kendati sudah digulirkan ke versi beta, fitur baru ini masih dalam tahap pengembangan. Karena itu belum ada informasi kapan WhatsApp merilisnya ke versi publik.

Komentar
paper plane

Berita Terkait
    Berita Terkait